Terkini.id, Makale – Dukungan kepada pasangan Calon Bupati Tana Toraja Albertus Patarru dan John Diplomasi (Al-John) terus berdatangan dari masyarakat.
Warga yang berasal dari berbagai wilayah di Lembang menginginkan Tana Toraja Maju dibawah kepemimpinan Albertus Patarru dan John Diplomasi (Al-John).
Berdasarkan hasil wawancara warga setempat, janji politik, politik dinasti, dan proyek menjadi kebiasaan buruk bagi para pemimpin.
“Dendam politik keluarga selalu terjadi di Tana Toraja, kami rakbisa jenuh dengan kondisi seperti itu, kami berharap kepada Bapak Albert dan John untuk merubah itu semua menjadi lebih baik,” ungkap salah seorang warga yang enggan disebutkan namanya.
Menurutnya, Tana Toraja harus dipimpin oleh kalangan profesional, sehingga jauh dari kebiasaan politik yang buruk.
“Contohnya Jokowi, Ahok, dan Nurdin Abdullah. Mereka berlatar profesional pengusaha sebelumnya, dan berhasil membawa perubahan di daerah ketika menjabat kepala daerah,” ujarnya.
Sementara itu, Albertus Patarru menanggapi baik harapan masyarakat tersebut. Ia berharap Pemerintah hadir untuk masyarakat dan melayani.
“Pemerintah harus hadir melayani masyarakat, semua lembang adalah Kantor Bupati. Kami ingin mengetahui langsung di lapangan masalah yang dihadapi masyarakat, sehingga mampu dan cepat memberikan solusi,” ujar Albertus Patarru, Selasa 6 Oktober 2020.
Artikel ini telah tayang sebelumnya di : https://toraja.terkini.id/2020/10/07/masyarakat-tana-toraja-inginkan-perubahan-mayoritas-lembang-dukung-al-john/