Terkini.id, Makassar – Sejak awal Maret hingga Desember 2020, jumlah kasus Covid-19 di Sulsel terus mengalami penambahan.
Hal ini membuat Pemerintah Provinsi Sulawesi dan Pemerintah Kota Makassar mengambil langkah tegas dengan meniadakan perayaan acara tahun baru 2021, pembatasan perayaan Hari Raya Natal 2020, hingga membatasi jam operasional mal, kafe, restauran, dan tempat hiburan lainnya.
Semua instruksi tersebut tertuang melaui surat edaran yang dikeluarkan pemerintah Kota Makassar Nomor : 003.02/431/S.Edar/Kesbangpol/XII/2020.
Menanggapi surat edaran tersebut, manajemen Mal Ratu Indah dan Nipah Mall langsung menanggapinya dengan memberlakukan perubahan jam operasional.
Adpaun jam perubahan jam operasional mal berlaku mulai 24 Desember hingga 3 Januari 2021 mendatang. Saat ini jam operasional mal dimulai pukul 10:00 hingga 19:00 WITA.
- Denny Indrayana Bicara Soal PK Moeldoko Atas Partai Demokrat: Maka Anies Baswedan Hampir...
- Denny Indrayana Bocorkan Keputusan MK Soal Pemilu 2024, Mahfud MD Buka Suara
- Politisi PDIP Adian Napitupulu Akui Pernah Diancam Oleh Luhut Pandjaitan
- Erdogan Resmi Terpilih Kembali Jadi Presiden Turki Tiga Periode, Serukan Persatuan
- Dihadiri Gubernur Sulsel, Yayasan Binaan Rudianto Lallo Sukses Gelar Jalan Sehat Reformasi
“Manajemen mal jauh – jauh hari sudah memprediksi akan adanya kembali pembatasan jam operasional mal akibat peningkatan angka kasus Covid-19 dari berita nasional maupun internasional yang beredar dan akhirnya benar terjadi,” ujar Marketing and Communication Manager PT Kalla Inti Karsa, Jesse Rezky Mulia.
Ia juga menyampaikan tentunya pihak Mal senantiasa patuh terhadap kebijakan yang dikeluarkan oleh pemerintah dan siap menghadapi kembali pembatasan jam operasional mal.
Bukan hanya tim manajemen mal, namun pihak tenant pun wajib mematuhinya dan bukan hal yang baru untuk tenant karena kantor pusat mereka pun mempunyai regulasi terkait dengan kondisi ini.
Sehingga keputusan pembatasan jam operasional mal dapat berjalan lancar dan secara kolektif punya kesadaran yang sama, jadi tidak ada masalah.
“Minimal pengalaman kemarin membuat kita lebih siap ketika gelombang kedua ini ada dengan protokol yang lebih ketat,”bebernya.
“Saat ini mal memiliki sistem marketplace omni channel dan sudah pada tahap 100 persen rampung. Sistem ini akan menjadi jawaban terhadap kondisi saat ini. Tahun kedepannya hal seperti ini tidak perlu untuk ditakuti,”lanjutnya.
Meskipun saat ini telah berlaku pembatasan jam operasional mal, kata dia manajemen mal tetap gencar menghadirkan berbagai penawaran spesial dari sejumlah stand Mal Ratu Indah maupun Nipah Mall.
“Menariknya promo yang ditawarkan berasal dari berbagai kategori tenant yang menjadi kebutuhan para customer maupun pengunjung setia mal, seperti halnya food & beverage, perlengkapan rumah tangga, hingga fashion dengan brand ternama yang diperuntukkan untuk pria dan wanita maupun anak- anak,” tutupnya.