Unjuk Rasa Depan Gedung DPRD Sulsel, Jalanan Macet Total!

Unjuk Rasa Depan Gedung DPRD Sulsel, Jalanan Macet Total!

Raja Ade Romania
Redaksi

Tim Redaksi

Terkini.id, Makassar – Peringatan Hari Sumpah Pemuda pada Kamis 28 Oktober 2021 membuat sejumlah mahasiswa di beberapa daerah berunjuk rasa.

Tak melewatkan kesempatan itu, mahasiswa di Makassar turut ikut bergerak menuju gedung DPRD Sulawesi Selatan untuk menyampaikan tuntutan-tuntutannya.

Massa unjuk rasa yang datang dari berbagai titik wilayah di Makassar itupun memadati kawasan lalu lintas  hingga membuat kemacetan total.

Dilansir dari detik.com, nampak massa aksi melakukan orasi ditengah jalan sambil membakar ban di depan Gedung DPRD Sulsel yang berada di Jalan Urip Sumoharjo.

Beberapa mahasiswa lainnya berkumpul depan gerbang keluar DPRD, adapula yang memanjat sambil memukul-mukul pagar.

Baca Juga

Dalam orasi yang disampaikan terdengar mahasiswa meminta pemerintah untuk segera menuntaskan masalah pengangguran di Indonesia, yang dinilai terus mengalami peningkatan dari waktu ke waktu.

“Menuntut penanganan pengangguran di Indonesia. Maka kami meminta Pemerintah serius menangani pengangguran di Indonesia,” ucap mahasiswa yang berorasi.

Tuntuan lain yang juga disampaikan adalah menyoroti kebebasan berpendapat melalui media elektronik. Mahasiswa meminta agar Undang-undang ITE direvisi.

“Memastikan setiap orang bebas menyampaikan, berpendapat melalui media elektronik dengan melalui revisi terhadap pasal-pasal bermasalah Undang-undang ITE,” jelasnya.

Sementara itu, selain di depan Gedung DPRD Sulsel ada juga beberapa titik aksi di antaranya di Jalan AP Pettarani, di bawah jembatan layang, Jalan Sultan Alauddin, Jalan Urip Sumohardjo, Jalan Perintis Kemerdekaan, pertigaan Jalan Hertasning dan Jalan Gunung Bawakaraeng.

Dapatkan update berita terkini setiap hari dari Terkini.id. Mari bergabung di Saluran Whatsapp "Terkinidotid", caranya klik link https://whatsapp.com/channel/terkinidotid, kemudian klik ikuti.