Terkini.id, Jakarta – Sudah selayaknya masyarakat jika melihat seorang pengendara motor kecelakaan di jalan, maka korban harus secepatnya ditolong.
Namun, berbeda halnya yang dilakukan oleh seorang warga dalam video viral yang kini tengah beredar di media sosial, Selasa, 9 Juni 2020.
Warga yang merupakan seorang pria tersebut malah tidak menolong pengendara motor yang mengalami kecelakaan itu. Ia justru melompati sang korban.
Dilihat dari video yang beredar, awalnya pengendara motor itu melaju kencang di jalan raya.
Beberapa saat kemudian, ia menabrak sebuah kendaraan mobil yang berada persis di depannya. Alhasil, ia pun tersungkur dari sepeda motornya.
- Dari Balik Kaca Spion: Kesaksian Sopir Truk Soal Kecelakaan Pemilik Pallubasa Serigala
- Hindari Lubang, Dua Pemotor Tewas Akibat Kecelakaan di Bone
- Satu Orang Tewas dan 37 Korban Luka Akibat Kecelakaan Bus di Wisata Guci Tegal
- Seorang Remaja Tewas Akibat Tabrakan dengan Mobil Diduga Angkut Miras
- Kecelakaan Mobil dan Kereta Api Terjadi di Nganjuk
Namun, beberapa saat kemudian tampak seorang warga pria menghampiri pengendara motor itu.
Tak disangka, pria tersebut malah melompati tubuh korban sebanyak tiga kali, dan bukannya menolong korban.
Sementara sang korban, tampak terlihat menahan kesakitan di tengah jalan usai terjatuh dari motornya akibat tabrakan itu.
Dalam video juga terlihat seorang wanita hendak menghampiri korban.
Namun, wanita ini mendadak diam lantaran melihat sikap aneh yang dilakukan pria yang melompati korban tersebut.
Hingga berita ini diturunkan, belum diketahui pasti di mana lokasi peristiwa dalam video itu.
Sampai saat ini juga belum diketahui alasan pria tersebut melompati korban sebanyak tiga kali, padahal sang korban sangat butuh pertolongan.
Dapatkan update berita terkini setiap hari dari Terkini.id. Mari bergabung di Saluran Whatsapp "Terkinidotid", caranya klik link https://whatsapp.com/channel/terkinidotid, kemudian klik ikuti.
