Terkini.id, Parepare – Calon anggota DPR RI dari PDI Perjuangan, HAM Yagkin Padjalangi terus melakukan sosialisasi menjelang pemilu legislatif April 2019 mendatang.
Selain road show ke beberapa daerah, Yagkin juga membangun rumah perjuangan di sejumlah kota.
Yang terbaru adalah meresmikan rumah perjuangan di Kota Parepare.
Lokasinya di Jalan Bambu Runcing, Kota Parepare. Yagkin disambut antusias ratusan warga saat meresmikan tempat ini. Rumah perjuangan ini tidak sekadar menjadi posko pemenangan tetapi juga menjadi tempat menerima aspirasi.
Ketua Saya Yaqkin Padjalangi (Sayangi), Ersa, mengatakan pembangunan rumah perjuangan dimaksudkan untuk memudahkan komunikasi Yagkin Padjalangi dengan masyarakat.
“Rumah Perjuangan di Parepare ini melengkapi rumah perjuangan yang sudah ada di beberapa kabupaten lainnya,” kata Ersa.
Yagkin merupakan caleg yang sudah menjabat anggota DPRD Sulsel dua periode. Pada dua pemilu sebelumnya, Yagkin mengumpulkan 60 ribu suara untuk meraih kursi di DPRD Sulsel dari daerah pemilihan Kabupaten Bone.
Pada pemilu kali ini, mantan politisi Golkar itu bertarunah di daerah pemilihan Sulsel II memperebutkan kursi DPR RI. Daerah pemilihan Sulsel II meliputi sembilan kabupaten yakni Bone, Soppeng, Wajo, Bulukumba, Sinjai, Parepare, Barru, Pangkep, dan Maros.
Dapatkan update berita terkini setiap hari dari Terkini.id. Mari bergabung di Saluran Whatsapp "Terkinidotid", caranya klik link https://whatsapp.com/channel/terkinidotid, kemudian klik ikuti.
