Terkini.id, Jakarta – Sebuah video ceramah Ustadz Al Habsyi alias Ahmad Al Habsyi yang mengajak para jamaah untuk mengharamkan dan tak lagi mengonsumsi produk-produk air mineral terkenal ‘Aqua dan Vit’ terutama di dalam majelis ta’lim.
Video tersebut dibagikan akun @Rosedah, Minggu, 20 Maret 2020, seperti dilihat Terkini.id dari Twitter.
“Persaingan bisnis tapi jelekin produk lain dengan berharap beli produkny. Ini namanya persaingan tidak sehat dan bawa-bawa agama lagi. Gak kreatif banget,” tulisnya.

Dalam video tersebut Ustadz Al Habsyi menyebut alasan dirinya menyerukan untuk tak lagi mengonsumsi produk-produk air mineral seperti Aqua, dan Vit adalah karena produk-produk tersebut merupakan bagian dari produk Yahudi.
“Haramkan Aqua, haramkan vit, jangan lagi masuk ke majelis-majelis ta’lim,” ungkapnya.
Ustadz Al Habsyi pun menyebut bahwa air minum yang dimilikinya (Ajwa) itu merupakan air minum yang telah didengarkan ayat suci Al Quran, sehingga yang meminumnya akan mendapat keberkahan.
“Ini bukan sembarang air, 30 merek minuman telah dikalahkan Ajwa. Ini minuman namanya Ajwa, ngambil berkah kurma nabi. Apapun yang dihubungkan dengan nabi pasti berkah menghampiri,” tutur Ustadz Al Habsyi.
“Minuman ini telah dikhatamkan Al Quran 30 juz disetiap mata air yang ditemukan. Dibikin pabrik didengarkan 24 jam Quran,” lanjutnya.
Video ceramah Ustadz Al Habsy yang disebut diisi dengan berjualan tersebut tak luput dari kritikan pedas dan menjadi bullyan netizen.
“Opo iki? Jualan apa tausiyah?,” tulis akun @MoelyonovDjalil.
Bahkan salah seorang netizen menyebut bahwa yang dilakukan Ustadz Al Habsyi tersebut sama saja dengan menistakan sertifikasi halal yang telah disematkan MUI dalam produk-produk yang disebutnya haram itu.
“Mengharamkan @sehatAQUQ yang telah mendapat sertifikasi halal @MUIPusat ini penistaan agama @ustadalhabsyi @KPPU,” sambung akun @_SEKNAS_RI.