|
![]() |
![]() ![]() |
||
|
||||
Mendengar informasi meninggalnya Bupati Luwu Timur Thoriq Husler, membuat Bupati Jeneponto sangat berduka kehilangan sosok sahabat yang baik.
Bupati Jeneponto H.Iksan Iskandar beserta istri Hj. Hamsiah Iksan selaku ketua TP PKK menyampaikan ucapan belasungkawa atas wafatnya Bupati Luwu Timur Thoriq Husler.
“Innalilahi Wa Innailaihi Rajiun, semoga Almarhum diberi kelapangan kubur dan keluarga besar serta masyarakat Luwu Timur tetap diberi ketabahan,” ungkap Bupati Jeneponto Iksan Iskandar.
Iksan Iskandar merasa sangat kehilangan sosok Bupati Luwu Timur Thoriq Husler. “Beliau merupakan sosok yang sangat dekat dengan saya, sahabat terdekat, sosok yang sangat bersahabat dengan sesama Bupati dan Walikota,” tutur Iksan Iskandar.
Bupati Luwu Timur Ir. H. Thoriq Husler, lahir di Palopo, Sulawesi Selatan, 19 April 1963 dan meninggal dunia diusia 57 tahun.
- Hadiri Musrenbang, Ketua Komisi II DPRD Jeneponto Sampaikan Pembangunan Pasar Karisa Dimulai Pertengahan 2026
- Dua Rumah Warga Hangus Terbakar di Jeneponto, Bupati Turun Langsung Pastikan Pemadaman Api
- Gubernur Sulsel Serahkan Santunan bagi Korban Kecelakaan ATR 42-500 Asal Luwu Timur
- Sekprov Sulsel Hadiri Pengukuhan Pengurus Pusat Wija We Ummung Datu Larompong Periode 2026--2031
- Orasi Ilham Arief Sirajuddin: Istri Saya Orang Malangke, Saya Ikut Tandatangani Pemekaran Luwu Raya
Almarhum Thoriq Husler adalah seorang politikus Indonesia yang menjabat sebagai Bupati Luwu Timur sejak tanggal 17 Februari 2016 hingga menghembuskan nafas terakhir, Kamis, 24 Desember 2020.
Thoriq Husler merupakan calon Bupati Luwu Timur terpilih pada Pilkada 9 Desember 2020 yang berpasangan H.Budiman.
Dapatkan update berita terkini setiap hari dari Terkini.id. Mari bergabung di Saluran Whatsapp "Terkinidotid", caranya klik link https://whatsapp.com/channel/terkinidotid, kemudian klik ikuti.

