Selain Memiliki Rasa yang Enak, Pisang Ternyata Bisa Mencegah Ini Loh
Komentar

Selain Memiliki Rasa yang Enak, Pisang Ternyata Bisa Mencegah Ini Loh

Komentar

Terkini.id – Insomnia adalah penyakit yang kerap kali membuat seseorang susah untuk tertidur ketika malam hari. Ternyata ada salah satu buah tropis yang bisa menjadi solusi agar bisa merasa rileks pada saat malam hari, agar bisa tertidur pulas.

Buah tropis yang dimaksud bisa membuat orang rileks dan bisa tertidur nyenyak ketika malam hari adalah buah pisang. Sekalipun, buah pisang sering dianggap sebagai buah yang dimakan pada pagi hari, akan tetapi buah ini ternyata bermanfaat untuk memperbaiki kualitas tidur.

Dilansir dari berbagai media, pisang dikatakan bisa memperbaiki kualitas tidur karena bisa membuat tubuh seseorang menjadi lebih rileks. Hal tersebut disebabkan oleh kandungan asam amino dan mineral yang ada didalamnya.

Potasium yang cukup tinggi dalam pisang bisa memenuhi sekitar 10 persen asupan yang dibutuhkan oleh tubuh. Potasium ini bisa membantu merilekskan otot-otot yang ada dalam tubuh.

Sama seperti potasium, mineral lain yang terkandung dalam pisang, seperti magnesium juga memiliki manfaat yang mirip dengan obat tidur. Dalam satu buah pisang yang memiliki ukuran yang besar memiliki kurang lebih 37 miligram magnesium.

DPRD Kota Makassar 2023
Baca Juga

Sebuah studi yang pernah dilakukan pada orang dewasa, kadar melantonin yang terkandung dalam pisang bisa membuat kita merasa mengantuk dan merasa ingin cepat tidur.

Agar bisa tidur lebih nyenyak, dianjurkan untuk mengonsumsi pisang di barengi dengan susu hangat. Susu bisa menjadi salah satu solusi untuk mempercepat datangnya rasa kantuk, hal itu disebabkan karena susu bisa memberikan cukup serotonin.

Hal lain juga dibuktikan bahwa kandungan karbohidrat yang terkandung dalam pisang dan susu terbukti lebih baik, ketimbang meminum segelas alkohol.