Wakil Presiden Ma’ruf Amin Minta MUI Segera Membuat Fatwa Terkait Legalisasi Ganja Medis
Komentar

Wakil Presiden Ma’ruf Amin Minta MUI Segera Membuat Fatwa Terkait Legalisasi Ganja Medis

Komentar

Terkini.id, Jakarta – Pemberitaan terkait legalisasi ganja medis cukup menyita perhatian banyak pihak. Termasuk Wakil Presiden Ma’ruf Amin. Melihat gentingnya permasalahan tersebut, ia menghimbau kepada MUI untuk segera membuatkan fatwa untuk hal tersebut.

Hal ini ia sampaikan usai memimpin rapat pimpinan MUI di Kantor MUI, Selasa 28 Juni 2022. 

“Bahwa ganja itu memang dilarang dalam Islam. Masalah kesehatan itu MUI harus membuat fatwanya, fatwa baru kebolehannya itu,” kata Ma’ruf melansir dari mui.co.id

Selain itu, Ma’ruf juga menghibau agar fatwa yang nantinya akan disusun MUI tersebut diharapkan bisa menjadi pedoman bagi Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) yang rencananya akan mengkaji wacana legalisasi ganja untuk medis.

“Saya minta nanti MUI segera membuat fatwanya untuk bisa dipedomani oleh DPR, jangan sampai nanti berlebihan dan juga menimbulkan kemudaratan,” kata Ma’ruf dikutip dari Kompas.com

Sebelumnya, Sufmi Dasco Ahmad selaku Wakil Ketua DPR sudah mengatakan bahwa pihaknya akan berkoordinasi dengan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) guna melakukan kajian terkait ganja medis di Indonesia.

Melansir dari Merdeka.com, Dasco menyatakan bahwa meski ganja untuk pengobatan sudah diterapkan di sejumlah negara, namun penerapan di Indonesia belum bisa dilakukan akibat belum ada Undang-Undang yang mengatur.

“Di beberapa negara ganja itu memang bisa dipakai untuk pengobatan atau medis, namun di Indonesia UU-nya kan masih belom memungkinkan, sehingga nanti kita akan coba buat kajiannya apakah itu kemudian dimungkinkan untuk ganja itu sebagai salah satu obat medis yang memang bisa dipergunakan, karena di Indonesia kajiannya belum ada demikian,” kata Dasco,Senin 27 Juni 2022.