Terkini.id, Jakarta – Gubernur DKI Jakarta Anies baswedan memberikan penjelasan terkait banjir yang tidak surut sesuai targetnya yaitu enam jam. Anies menjelaskan bahwa air yang berasal dari sungai sudah surut dalam enam jam setelah hujan terhenti. Namun, banjir belum reda karena adanya aliran air dari hulu (Bogor).
“Betul. Jadi kita enam jam sesudah airnya surut di sungai, kembali normal, atau enam jam sesudah hujannya berhenti. Nah, yang terjadi adalah hujannya berhenti, tapi aliran dari hulu masih jalan terus. Sehingga di situlah menjadi kendala tersendiri,” kata Anies kepada wartawan di Pintu Air Manggarai, Jakarta, pada Sabtu, 20 Februari 2021, dilansir dari detiknews.
Menurut Anies, hitungan jam untuk banjir harus ditinjau dari keduanya, baik dari luapan sungai maupun dari air yang datang dari Bogor dan Depok.
“Itulah sebabnya harus dua-duanya. Satu sisi adalah alirannya limpahan, karena kalau teman-teman lihat di bawah, catatan bahwa air kiriman dari kawasan hulu, dan dari kawasan tengah, kawasan hulu itu Kawasan Bogor, kawasan tengah itu kawasan Depok, itu sekarang dalam perjalanan ke Jakarta. Nah, dalam perjalanan ke Jakarta itu tentu berdampak pada kawasan kawasan yang ada di sekitarnya,” kata Anies.
Warganet pun tidak serta-merta menerima penjelasan Anies Baswedan.
- Wali Kota Makassar Dorong Kolaborasi Kemenag Perkuat Toleransi dan Pembinaan Keagamaan
- Wali Kota Makassar Apresiasi Polrestabes Ungkap 20 Kilogram Narkotika
- Kepala BPOM RI Taruna Ikrar Ajak International Cooperation Center of NDRC Cina Investasi Herbal di Indonesia
- Bangun Sinergitas, Kapolda Berkunjung ke DPRD Sulsel
- Dispar Makassar Gelar Sertifikasi Profesi Fotografer
Di bawah kolom komentar instagram @detiknews yang mengunggah penjelasan Anies, dapat dilihat bahwa warganet menilai penjelasan tidak memuaskan.
“Argumennya menggelikan,” tulis pemilik akun @riezal_id yang disukai oleh 39 orang.
Sementara itu, warganet lain menyindir bahwa jika tidak ingin mendapatkan banjir kiriman, maka sebaiknya Jakarta dipindahkan saja.
“Gini aja, pak. Jakarta dipindah di hulu, nggak takut banjir kiriman deh,” tulis pemilik akun @mumtazah_rizqia yang mendapat 12 suka.
“Jangan salahin Bogor ya, pak,” tulis waganet @viebgr
Sementara itu, warganet lain memberikan komentar bahwa Anies Baswedan hanya pandai merangkai kata.
“Pak Anies emang paling pandai merangkai kata-kata,” tulis @just_indriee.
“Anies tuh kebanyakan ngeles mulu,” komentar @basirsupratman.
Dapatkan update berita terkini setiap hari dari Terkini.id. Mari bergabung di Saluran Whatsapp "Terkinidotid", caranya klik link https://whatsapp.com/channel/terkinidotid, kemudian klik ikuti.
