Terkini.id – Tim Anir Peduli kembali menggelar aksi kemanusiaannya pada Jumat 5 Februari 2021.
Andi Nirawati sebagai Founder Anir Peduli bersama tim menyasar kaum dhuafa di Kampung Boroangin Kelurahan Mangallekana, Kecamatan Labakkang, Kabupaten Pangkep.
Puluhan kaum dhufa pun berhasil ditemui dan diberikan bantuan makan siang sebanyak 50 dus.
Anir sapaan akrab Andi Nirawati mengatakan bahwa program Jumat Berkah dari Anir Peduli secara konsisten terus dilakukan.
“Ini merupakan program Jumat Berkah Anir Peduli, dan secara rutin dilakukan setiap hari Jumat,” kata Anir yang juga mantan Legislator Sulsel itu.
- 'Cerita dari Tanah Timur', LPS Sinergi dengan Media Meningkatkan Literasi Keuangan
- DPRD dan Pemerintah Pangkep Sepakati Ranperda APBD Tahun 2026
- Semua Fraksi DPRD Pangkep Setujui Ranperda APBD 2025 dalam Rapat Paripurna Pendapat Akhir
- Pendaftaran Calon Direktur PAM Tirta Karajae Resmi Ditutup, Lukman Hakim Jadi Calon Kandidat
- Konsistensi Program Kesehatan: Sulsel Raih Terbaik I Kabupaten/Kota Sehat Nasional
Dia menuturkan, dengan berbagi semoga rasa kepedulian terhadap sesama semakin tinggi.
“Di Jumat yang berkah Anir Peduli selalu berusaha menebar kepedulian dan kebaikan terhadap sesama. Semoga menjadi berkah dan dapat mengurangi beban masyarakat, apalagi di masa pandemi,” tutur pendiri Komunitas Ibu Cerdas Sulsel ini.
Di dalam aksi kemanusiaan ini, Tim Anir Peduli selalu mematuhi protokol kesehatan dan menerapkan 3M.
Dapatkan update berita terkini setiap hari dari Terkini.id. Mari bergabung di Saluran Whatsapp "Terkinidotid", caranya klik link https://whatsapp.com/channel/terkinidotid, kemudian klik ikuti.
