APINDO Bersama PSMTI Sulsel, PGI dan Kodam XIV Hasanuddin Berbagi Sembako Saat Gebyar Ramadan

APINDO Bersama PSMTI Sulsel, PGI dan Kodam XIV Hasanuddin Berbagi Sembako Saat Gebyar Ramadan

EP
Echa Panrita Lopi

Penulis

Terkini.id, Makassar – DPP Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) Sulawesi Selatan bersama Paguyuban Sosial Marga Sosial Tionghoa (PSMTI) Sulsel, Persatuan Golf Indonesia (PGI) Sulsel dan Kodam XIV Hasanuddin kembali memberikan kepeduliannya dalam program Gebyar Ramadan 1444 yang berlangsung di Lapangan Hasanuddin.

Dalam gelaran Gebyar Ramadan tahun 2023 itu, berbagai kegiatan dihadirkan, salah satunya aksi sosial berupa pembagian paket sembako dan santunan dari hasil kolaborasi beberapa pihak.

Sebanyak 1000 paket sembako diberikan kepada sejumlah anak panti asuhan, caddy golf serta warga sekitar lapangan golf dan petugas lapangan golf serta masjid.

APINDO Bersama PSMTI Sulsel, PGI dan Kodam XIV Hasanuddin Berbagi Sembako Saat Gebyar Ramadan

Adapun penyerahan secara simbolis itu dilakukan pada Jumat 7 April 2023 di Lapangan Hasanuddin Makassar yang juga sebagai lokasi pelaksanaan Gebyar Ramadan APINDO.

Ketua DPP Apindo Sulsel, Suhardi dalam sambutannya mengatakan pihaknya mengapresiasi dan terima kasih kepada Kodam XIV Hasanuddin, PSMTI, dan PGI yang telah ikut berkontribusi dalam aksi sosial ini pada bulan Ramadan ini untuk berbagi kebahagiaan dengan masyarakat yang membutuhkan.

APINDO Bersama PSMTI Sulsel, PGI dan Kodam XIV Hasanuddin Berbagi Sembako Saat Gebyar Ramadan
Baca Juga

“Bantuan ini ditujukan untuk anak panti asuhan, dan caddy maupun petugas lapangan (golf) serta masyarakat sekitar lapangan atau masjid,”ujarnya.
Penerima ini tersebar di beberapa wilayah, misalnya untuk petugas lapangan golf ada yang dari Padivaley, Kodam, Baddoka, dan lain-lainnya.

“Semoga bantuan ini bermanfaat,”ujar Suhadi.
Sedangkan Ketua PSMTI Sulawesi Selatan, Emmy Jita, mengatakan salah satu fokus sasaran bantuan adalah anak-anak panti asuhan.

“Olehnya itu, kami mengundang langsung pengurus dan anak panti asuhan di Makassar dan sekitarnya,”tuturnya.

Ia juga menyampaikan bahwa selama bulan suci Ramadan, PSMTI menggelar tiga kegiatan besar perihal aksi sosial kemanusiaan.

APINDO Bersama PSMTI Sulsel, PGI dan Kodam XIV Hasanuddin Berbagi Sembako Saat Gebyar Ramadan

Di antaranya, donor darah, buka puasa bersama, dan berbagi takjil. Sehingga diharapkannya kegiatan-kegiatan positif itu dapat memberi manfaat dan terus berlanjut.

Dapatkan update berita terkini setiap hari dari Terkini.id. Mari bergabung di Saluran Whatsapp "Terkinidotid", caranya klik link https://whatsapp.com/channel/terkinidotid, kemudian klik ikuti.