Terkini.id, Jakarta – Seorang netizen di media sosial bernama Candy Washington mengedit foto wajah Presiden Jokowi dan Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto. Foto editan itu bernada ejekan terhadap dua tokoh bangsa tersebut.
Adapun tangkapan layar unggahan Candy Washington yang mengedit foto Jokowi dan Prabowo itu viral usai dibagikan pengguna Twitter Djarotsare, seperti dilihat pada Minggu 2 Januari 2022.
Dalam narasi cuitannya, netizen itu melaporkan unggahan Candy Washington tersebut yang dinilai telah menghina pejabat negara itu.
Ia pun berharap agar Kapolri Jenderal Listyo Sigit dan pihak kepolisian bisa segera menindaklanjuti unggahan Candy Washington itu.
“ListyoSigitP DivHumas_Polri Kayaknya ada yang perlu di sowan sama pak polisi nih. Mohon ditindaklanjuti pak,” cuit netizen Djarotsere.
- Proyek Strategis Nasional Bendungan Lausimeme yang Diresmikan Jokowi Digarap Perusahaan Konstruksi KALLA
- PLN Pastikan Pasokan Listrik Tanpa Kedip saat Jokowi Resmikan RS Vertikal Makassar
- Andil Andi Sudirman Sulaiman di Balik Rumah Sakit OJK yang Akan Diresmikan Jokowi di Makassar
- Dua Putra Asal Kabupaten Pangkep Dilantik Jokowi Jadi Perwira TNI AD
- Presiden Jokowi Pantau Pemberian Bantuan 300 Unit Pompa untuk Petani di Bone
Dilihat dari foto itu, tampak Candy Washington mengedit foto wajah Presiden Jokowi dan Menhan RI Prabowo Subianto.
Wajah Jokowi dalam foto editan itu terlihat mengenakan pakaian pengantin perempuan yakni Kebaya.
Sementara di foto Prabowo, tampak ketua umum Partai Gerindra itu mengenakan pakaian pengantin pria lengkap dengan penutup kepala blankon.

Presiden Jokowi dan Prabowo Subianto dalam foto unggahan Candy Washington itu ibarat pasangan yang baru saja melangsungkan pernikahan.
Adapun narasi dalam unggahannya itu, Candy Washington menyindir Jokowi dan Prabowo yang diketahui pada Pilpres lalu keduanya merupakan rival.
Namun, kata Candy, saat ini kedua tokoh politik tersebut malah bersatu di kabinet Pemerintahan Presiden Jokowi.
Maka dari itu, netizen Candy Washington menyimpulkan bahwa sejatinya politik tidak mengenal lawan atau kawan yang penting berjuang meskipun tidak tahu mereka berjuang untuk siapa.
Hal itu pun digambarkan netizen itu dengan mengedit foto Jokowi dan Prabowo Subianto seperti pasangan pengantin.
“Politik tidak mengenal lawan atau kawan. Yang penting berjuang. Berjuang berjuang. Tak tau untuk apa,” tulisnya.
Dapatkan update berita terkini setiap hari dari Terkini.id. Mari bergabung di Saluran Whatsapp "Terkinidotid", caranya klik link https://whatsapp.com/channel/terkinidotid, kemudian klik ikuti.
