Enam WNA Jepang Difasilitasi Kemenparekraf dan Garuda Indonesia ke Bali, Ada Apa ?
Komentar

Enam WNA Jepang Difasilitasi Kemenparekraf dan Garuda Indonesia ke Bali, Ada Apa ?

Komentar

Terkini.id, Jakarta – Maskapai penerbangan milik BUMN PT. Garuda Indonesia (Persero) Tbk mendarat perdana di Bali kemarin, Kamis 3 Februari 2022. Penerbangan dengan rute internasional membawa 12 penumpang WNA Jepang.

Enam penumpang mendapat perlakuan khusus dari Kemenparekraf dan Garuda Indonesia, diketahui ke enam penumpang tersebut akan mempromosikan wisata Bali ke masyarakat Jepang sehingga diberikan fasilitas.

Direktur Layanan dan Niaga Garuda Indonesia, Ade R Susardi mengatakan enam orang tersebut merupakan agen Kemenparekraf.

“Jadi, kalau yang enam orang Jepang ini adalah agen dari Kemenparekraf. Orang Jepang yang ‘jualan’ Indonesia di sana, dari travel agent dan representatif,” ungkap Susardi dari Terminal Kedatangan Internasional, dikutip dari CNN Indonesia, Jum’at 4 Februari 2022.

Susardi menyebut pesawat dengan nomor penerbangan GA811 itu mendarat di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali pada Kamis, 3 Februari 2022 pukul 16.33 WITA.

Baca Juga

Sebelum melakukan penerbangan, seluruh penumpang terlebih dahulu dicek suhu tubuh, tes PCR serta kelengkapan dokumen kesehatan lainnya untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Sebetulnya, kata Susardi, maskapai Garuda Indonesia masih melayani penerbangan internasional selama pandemi. Namun, layanan penerbangan yang ditawarkan hanya khusus kargo. Bukan penerbangan penumpang.

“Kita masih rutin terbang bawa kargo. Saat ini, mungkin kita lihat juga di Jepang itu karantina masih satu minggu, di Indonesia juga masih satu minggu. Tapi per besok jadi lima hari. Nah, penumpang ini representatifnya di sana, perlu jual juga bahwa Bali prosesnya begini, kemudahannya begini,” terang Susardi, dikutip dari CNN Indonesia.

Deputi Bidang Pemasaran Kemenparekraf  RI, Nia Niscaya mengatakan bahwa penumpang yang datang merupakan reseller yang akan ditugaskan mempromosikan wisata Bali di Jepang.

“Jika, mereka mau menjual kan harus tahu produknya dong. Sehingga, disini lah kami berkolaborasi dengan Garuda di Tokyo dan juga marketing representatif kami. Jadi, mereka memberitahukan Bali ini, sudah dibuka,” tutupnya, dikutip dari CNN Indonesia.