Frederik Batti Sorring: Dengan Demokrat Saya Siap Bertarung Di Pilkada Toraja Utara
Komentar

Frederik Batti Sorring: Dengan Demokrat Saya Siap Bertarung Di Pilkada Toraja Utara

Komentar

Terkini.id — Bakal Calon Bupati Toraja Utara, Frederik Batti Sorring mengharapkan Partai Demokrat mengusungnya pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Toraja Utara tahun ini.

“Dengan partai Demokrat saya siap bertarung di Pilkada Toraja Utara,” kata Frederik, usai mengikuti fit and proper test Partai Demokrat, di Hotel Claro Makassar, Rabu 10 Juni 2020.

Frederik merupakan Mantan Bupati Toraja Utara 2011-2016. Namun dia dikalahkan oleh Kalatiku Paembonan pada Pilkada 2015 lalu. Namun ia optimis memenangkan Pilkada 2020 ini.

Frederik dan Kalatiku Paembonan kerap bersaing di Pilkada. Tahun 2011, Federik mengalahkan Kalatiku. Pilkada 2015, giliran Frederik yang kalah dari Kalatiku.

“Cukuplah kekalahan saya di 2015 menjadi pengalaman untuk tidak kalah lagi di Pilkada 2020,” ujarnya.

Baca Juga

Selain Demokrat, Frederik juga telah membangun komunikasi dengan sejumlah partai politik.

“Partai yang diajak komunikasi banyak, yang mengajak saya untuk berpasangan, tapi ini kan baru bisa direalisasi ketika saya sudah dapat rekomendasi dari Partai Demokrat,” pungkasnya.