Kuasa Hukum Angga Wijaya dan Dewi Perssik Membantah Adanya Pihak Ketiga

Kuasa Hukum Angga Wijaya dan Dewi Perssik Membantah Adanya Pihak Ketiga

R
Fahri Setiadi
Redaksi

Tim Redaksi

Terkini.id, Jakarta – Kuasa hukum Angga Wijaya dan Dewi Perssik membantah adanya pihak ketiga dalam perceraian tersebut, Sabtu 25 Juni 2022.

Diketahui bahwa Angga Wijaya mengutarakan alasannya mau bercerai dari Dewi Perssik. Hal tersebut disampaikan langsung oleh kuasa hukumnya, Vicky Alexander.

Ditemui pada Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada kawasan Ragunan, Jumat 24 Juni 2022, Vicky Alexander membahas terkait tidak adanya lagi kecocokan antara Dewi Perssik dan Angga Wijaya. Hal tersebut sekaligus membantah isu yang tersebar terkait orang ketiga.

Namun sayangnya Vicky Alexander tidak mengutarakan secara terperinci terkait ketidakcocokan yang disampaikan oleh pihak kliennya.

“Kalau dari alasan sih ketidakcocokan aja. Nantilah hal lebih lanjutnya kita akan jelasin,” sebut Vicky.

Baca Juga

“Kebetulan saya baru ditunjuk jadi belum terlalu bicara banyak, karena memang kemarin Mas Angga ini sudah mengajukan sendiri sampai akhirnya kami ditunjuk sebagai kuasa hukumnya. Untuk lebih detail kita bicara lagi,” sambungnya Ia.

Pada sidang mediasi pertama bakal digelar pada Senin 4 Juli 2022. Di samping itu, pihak Dewi Perssik telah memastikan bakal datang. Vicky Alexander juga mengatakan bahwa Angga Wijaya juga siap hadir.

“Iya kalau misalnya dibutuhkan dan diminta untuk datang oleh pengadilan pastinya kita bawa prinsipal juga,” bebernya.

Di sampaikan sebelumnya Sandy Arifin, sebagai kuasa hukum Dewi Perssik, telah membuka beberapa hal mengenai gugatan cerai dari Angga Wijaya. Salah satunya terkait mengenai kabar adanya orang ketiga pada rumah tangga pasangan itu sampai memilih cerai.

Sandy Arifin juga memastikan pada gugatan tidak ada persoalan orang ketiga. Tidak pula ada permasalahan mengenai harta.

“Dalam gugatan tidak ada orang ketiga. Kan beberapa hari ini ada isu orang ketiga, itu tidak ada sama sekali. Tidak ada gono-gini,” imbuhnya Sandy Arifin saat ditemui pada kesempatan yang sama.

Dapatkan update berita terkini setiap hari dari Terkini.id. Mari bergabung di Saluran Whatsapp "Terkinidotid", caranya klik link https://whatsapp.com/channel/terkinidotid, kemudian klik ikuti.