Mario Dandy Tertawa Saat Minta Maaf ke David, Pengacara: Itu Wajar

Mario Dandy Tertawa Saat Minta Maaf ke David, Pengacara: Itu Wajar

I
R
Indah
Redaksi

Tim Redaksi

Terkini.id, Jakarta – Pengacara Mario Dandy mengatakan bahwa terkait video kliennya tertawa ketika meminta maaf ke David adalah hal yang wajar.

Kepada wartawan, Andreas Nahot Silitonga selaku kuasa hukum Mario Dandy berpendapat sikap kekasih Agnes Gracia Haryanto itu adalah bentuk pesan luka.

“Itu sebenarnya reaksi yang bisa dibilang wajar, juga bisa dibilang nggak wajar,” ujar Andreas Nahot Silitonga, Kamis 15 Juni 2023.

“Tapi kalau menurut saya itu reaksi yang spontan ya, itu bukan keceriaan, tapi pesan luka,” lanjutnya.

Lebih lanjut, Andreas Nahot Silitonga berujar kalau kondisi mental putra dari Rafael Alun Trisambodo itu dalam keadaan tertekan.

Baca Juga

“Karena dampak perbuatan dia, itu sudah nggak terukur lagi sekarang,” katanya.

“Nggak terukur itu artinya sekarang bapaknya sudah jadi tersangka, bapaknya ditahan, semua asetnya di-freeze,” sambungnya.

Dapatkan update berita terkini setiap hari dari Terkini.id. Mari bergabung di Saluran Whatsapp "Terkinidotid", caranya klik link https://whatsapp.com/channel/terkinidotid, kemudian klik ikuti.