Pegiat Literasi Makassar Aji Sukman Luncurkan Novel Terbarunya, ‘Kita Pulang dan Aku ke Pemakaman’
Komentar

Pegiat Literasi Makassar Aji Sukman Luncurkan Novel Terbarunya, ‘Kita Pulang dan Aku ke Pemakaman’

Komentar

Terkini.id, MakassarPegiat literasi sekaligus penulis muda Makassar, Aji Sukman meluncurkan Novel terbarunya berjudul “Kita Pulang dan Aku ke Pemakaman”.

Novel yang diterbitkan oleh Penerbit Pakalawaki ini menceritakan tentang kehidupan seorang mahasiswi di lingkungan kampus.

“Novel ini menceritakan tentang Dijah yang mewakili perempuan di dunia kampus yang diduga apatis, tapi selalu mengakui dirinya tidak apatis karena dia suka baca buku, hanya saja dia tidak suka dengan dunia aktivis,” kata Aji Sukman saat ditemui awak media di lokasi Launching Novel “Kita Pulang dan Aku ke Pemakaman”, di Samata Gowa, Sabtu, 23 September 2023 malam.

Aji pun mengungkapkan pesan yang tertuang dalam novel terbarunya itu. Sebelumnya, aktivis Forum Lingkar Pena (FLP) dan Komunitas Pecandu Aksara ini juga telah meluncurkan sejumlah buku dan novel karyanya.

“Novel ini ingin menyampaikan pesan bahwa jadi mahasiswa itu tidak hanya sekadar menjadi akademisi saja, tapi juga jadi aktivis,” ungkapnya.

Pegiat Literasi Makassar Aji Sukman Luncurkan Novel Terbarunya, ‘Kita Pulang dan Aku ke Pemakaman’
Peluncuran Novel ‘Kita Pulang dan Aku ke Pemakaman’ karya Aji Sukman
DPRD Kota Makassar 2023

Acara peluncuran novel tersebut juga turut dimeriahkan dengan persembahan puisi dari sejumlah pegiat literasi dan sastra di Sulawesi Selatan di antaranya, Rahmah Indriyani, Imran, Marwah Juwita (MJ), Jenderal No, dan sastrawan Damar I Manakku.

Selain itu, acara tersebut juga menampilkan hiburan Stand Up Comedy yang dibawakan oleh Komika Makassar, Azhar Azari.

Pada kesempatan itu, juga hadir Deklarator Nasional Asosiasi Penulis Profesional Indonesia, Bachtiar Adnan Kusuma, S.Sos, M.M, dan Djafar Doel AH (pengarang Merdeka).

Bachtiar Adnan Kusuma merupakan sosok pegiat literasi yang dikenal gencar menggerakkan literasi lorong di Sulawesi Selatan.

Dalam paparannya di sesi talkshow peluncuran novel tersebut, Bachtiar Adnan mengungkapkan kesannya usai membaca buku karya Aji Sukman itu.