Skor Babak Pertama Liga 1: PSS Sleman 1-1 PSM Makassar

Skor Babak Pertama Liga 1: PSS Sleman 1-1 PSM Makassar

KH
R
Kamsah Hasan
Redaksi

Tim Redaksi

Terkini.id, Makassar – PSM Makassar unggul 1-0 lebih dulu atas PSS Sleman di menit 18 babak pertama dipertandingkan pekan ke-11 Liga 1 2023/2024. PSM berhasil memecah kebuntuan lewat gol Yance Sayuri.

Duel antara PSS Sleman melawan PSM Makassar berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu, 3 September 2023. Kick-off dimulai pukul 20.00 Wita.

Bertindak sebagai tuan rumah, Laskar Sembada lebih mendominasi laga dengan memainkan bola di area pertahanan sendiri sebelum mengirim umpan ke area depan.

Hanya saja kokohnya lini tengah PSM membuat PSS Sleman kesulitan. Usai tertinggal, PSS Sleman terus menekan pertahanan Juku Eja.

Hasilnya, pada menit 30, PSS Sleman berhasil menyamakan kedudukan lewat tendangan salto Esteban Vizcarra.

Baca Juga

Tak ingin tertekan, PSM Makassar mulai meningkatkan intensitas serangan. Sejumlah peluang bisa diciptakan namun belum bisa dikonversi menjadi gol.

Begitu pun dengan PSS Sleman terus melakukan variasi serangan. Namun, hingga babak pertama usai, skor 1-1 bertahan hingga turun minum.

Dapatkan update berita terkini setiap hari dari Terkini.id. Mari bergabung di Saluran Whatsapp "Terkinidotid", caranya klik link https://whatsapp.com/channel/terkinidotid, kemudian klik ikuti.