Soal Buka Masker Saat Makan, Anies: Gak Usah Dihitung Menit, Sesebentar Mungkin
Komentar

Soal Buka Masker Saat Makan, Anies: Gak Usah Dihitung Menit, Sesebentar Mungkin

Komentar

Terkini.id, Jakarta – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan ikut bersuara terkait aturan makan selama 20 menit di warteg saat Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4 dilaksanakan.

Seperti diketahui, banyak warga yang menyoroti terkait aturan makan yang mengharuskan selesai dalam tenggat 20 menit.

Melihat hal itu, Anies mengatakan bahwa hal tersebut merupakan usaha pemerintah untuk mencegah penularan.

Ia pun menegaskan bahwa jika selesai makan di warteg, sesegera mungkin untuk pulang dan tidak tinggal lama hanya untuk bercengkrama.

“Ini adalah usaha untuk mencegah penularan, jadi intinya makan secukupnya, jangan nongkrong, langsung pulang,” ungkap Anies dikutip terkini.id dari kompas, Selasa, 27 Juli 2021.

DPRD Kota Makassar 2023
Baca Juga

Selain itu, Anies juga menegaskan apabila masyarakat terpaksa membuka masker untuk keperluan lain misalnya untuk makan, maka sesegera mungkin untuk memasangnya kembali.

Ia menjelaskan bahwa jeda antara membuka masker itu tidak perlu untuk dihitung per menit.

“Karena itu ketika lepas masker enggak usah dimenitin (dihitung per menit), sesebentar mungkin,” ungkap orang nomor satu di Jakarta tersebut.

Kendati demikian, ia pun mengatakan bahwa baginya bukan persoalan berapa menit diberikan waktu untuk makan, melainkan sesecepat mungkin ketika selesai makan, maka harus pulang.

“Kita juga sebetulnya kalau makan tidak terlalu lama, cuma ngobrolnya yang lama, jadi ini buat saya bukan soal 10 menit, 20 menit, 30 menit. Tapi soal sesedikit mungkin melakukan interaksi yang berpotensi penularan,” pungkasnya.