Suporter Persija Jakarta Kurang Dari 100 di Stadion Andi Mattalatta
Komentar

Suporter Persija Jakarta Kurang Dari 100 di Stadion Andi Mattalatta

Komentar

Terkini.id, Makassar – Ketua Panitia Pelaksana PSM Makassar, Ali Gauli, perkirakan suporter Persija Jakarta yang bakal menyaksikan laga final tak kurang dari 100 orang. Ia beralasan hal itu berdasarkan pengembalian tiket pasca laga tunda.

“Yang mengembalikan tiket dari suporter Persija hanya puluhan orang,” kata dia di halaman Stadion Andi Mattalatta, Selasa, 6 Agustus 2019.

Saat ditanya ihwal jumlah pasti suporter Persija Jakarta, ia menyebut belum bisa memberi kepastian dari sisi jumlah lantaran belum memperoleh informasi.

Ali menegaskan bahwa kekuatan mereka (suporter Persija) di Makassar dalam memberi dukungan kepada Macan Kemayoran tidak besar.

Kendati demikian, Ali mengatakan, pihaknya tetap menyiapkan kouta sebanyak tiga ratus kepada suporter Persija.

DPRD Kota Makassar 2023

“Hal itu berdasarkan regulasi tamu, sekitar 5 persen dari kapasitas stadion,” ungkapnya.

Sementara dengan pihak keamanan, Ali mengatakan, panitia pelaksana tengah menggelar koordinasi yang intens dengan pihak kepolisian setelah tanggal 28 Juli lalu.

“Mereka sudah menggelar apel siaga dalam hal konsolidasi, perihal yang harus dikerjakan dan yang tak boleh dikerjakan,” kata dia.

“Karena kadang kebingungan-kebingungan terjadi pada saat pelaksanaan. Jadi dia (pihak keamanan) menggelar gladi bersih selama dua hari. Tadi pagi di Karebosi dan dan di Stadion Andi Mattalatta kemarin,” sambungnya.

Ali menilai dari sisi standar pengamanan, pihaknya sudah melakukan penjagaan dengan sangat maksimal.