Terkini.id, Jakarta – Seorang santri berani singgung Presiden Jokowi soal BBM naik, ia mengaku sebagai pengguna pertamax merasa kecewa, ia menyinggung Jokowi akan segera keluarkan kartu Indonesia sabar.
Selain singgung Presiden Jokowi, sang santri juga menyinggung Wakil Presiden Indonesia, yaitu Ma’ruf Amin yang mengkampanyekan ‘Kenyang Tak Harus Makan Nasi’, sebuah himbauan untuk rakyat cukup makan 2 buah pisang, karena sama dengan satu porsi nasi.
“Belum selesai harga minyak, harga minyak belum turun, masih langka, sekarang harga BBM dinaikkan!,” ujar sang Santri menyinggung.
“Pertamax jadi Rp. 16 ribu, saya pengguna pertamax, haduh parah!,” ujar sang santri melanjutkan.
Tidak diinformasikan identitas santri tersebut, namun video itu diunggah oleh channel youtube KS Calon Mubaligh, pada Jum’at, 1 April 2022, dengan judul ‘Pertamax Jadi 16.000 Perliter, Tenang Mungkin Ada Kartu Sabar Indonesia’.
- Sekolah Tahfidz Quran Makassar Terbakar, Ternyata Sudah 3 Kali Terjadi
- Sekolah Tahfidz Quran Makassar Terbakar, Belasan Santri Berhasil Dievakuasi
- Pasar Murah dari Santri Bikin Warga Pinrang Senang
- Santri Dukung Ganjar Sulsel Gelar Gema Takbir Festival Bedug Berbalut Seni
- PLTS Jadi Solusi Hemat Listrik di Pesantren, Ganjar Kantongi Dukungan Santri - Ulama di Bulukumba
Kemudian, sang santri melanjutkan sindiran kepada Ma’ruf Amin dan Jokowi, dengan menyampaikan pesan seolah sebuah pantun dengan nada dan intonasi yang khas.
“Makan dua buah pisang itu cukup mengenyangkan, kalau ditambah makan nasi itu berlebihan,” ujar sang Santri menyinggung.
“Cukup aja 2 periode, kalau 3 periode itu berlebihan!,” ujar sang Santri melanjutkan.
“Perut kenyang itu tidak harus makan nasi! jadi presiden itu gak perlu harus 3 periode!,” ujar sang Santri melanjutkan.
“2 periode aja cukup! haduh ya Allah, tapi tenang-tenang! pasti bapak Presiden Jokowi akan mengelurkan kartu baru, kartu apa? kartu Indonesia sabar!,” ujar sang santri menandaskan.