Hilang Selama 10 Hari, Nenek Ini Ditemukan di Dasar Jurang dalam Kondisi Hidup

Hilang Selama 10 Hari, Nenek Ini Ditemukan di Dasar Jurang dalam Kondisi Hidup

FD
Fachri Djaman

Penulis

Terkini.id, Jakarta – Beredar video yang memperlihatkan warga menemukan seorang nenek di dasar jurang dalam kondisi selamat. Nenek berusia 70 tahun itu sebelumnya sempat hilang selama 10 hari.

Nenek asal Desa Batumadeg, Banjar Salak, Nusa Penida, Bali tersebut dilaporkan hilang oleh pihak keluarga pada 22 September 2020, lalu.

Sepuluh hari kemudian, tepatnya pada Kamis, 1 Oktober 2020, dia ditemukan warga berada di dasar jurang Temeling sedalam 150 meter, dengan keadaan selamat masih hidup dan tanpa lecet.

Warga setempat pun heran mengapa sang nenek tersebut bisa berada di dasar jurang. Padahal, tak ada jalan setapak menuju dasar jurang.

Berdasarkan informasi, sejak nenek itu dilaporkan hilang, warga Banjar Salak pun sempat melakukan pencarian selama beberapa hari, namun gagal.

Baca Juga

Sang nenek kemudian ditemukan oleh sejumlah warga yang hendak melakukan persembahyangan di Pura Hyang Pancuhan Temeling.

Saat itu, warga mendengar suara sayup-sayup seorang wanita meminta tolong dari dasar jurang tersebut.

Mengutip kompascom, Jumat 1 Oktober 2020, Perbekel Desa Batumadeg I Made Mustika mengatakan, nenek yang diketahui bernama Cukri tersebut sempat dikabarkan hilang oleh keluarganya sekitar 10 hari lalu.

Meski berbagai upaya pencarian saat itu sudah dilakukan, namun cukri ternyata tak kunjung ditemukan.

Hingga akhirnya, pada Kamis 1 Oktober 2020, saat warga akan melakukan persembahyangan di Pura Hyang Pancuhan Temeling mendengar suara seorang nenek yang meminta tolong.

“Lalu diperiksa warga, ternyata di jurang kedalaman 150 meter itu ada nenek melambaikan tangan,” kata Mustika.

Mengetahui hal itu, warga pun langsung bergotong royong untuk melakukan upaya evakuasi.

Nenek tersebut kemudian ditarik menggunakan peralatan tali dan keranjang yang diikat. Hingga akhirnya berhasil diselamatkan.

Saat ini, korban masih sulit dimintai keterangan terkait keberadaannya di dasar jurang tersebut.

Dapatkan update berita terkini setiap hari dari Terkini.id. Mari bergabung di Saluran Whatsapp "Terkinidotid", caranya klik link https://whatsapp.com/channel/terkinidotid, kemudian klik ikuti.