Terkini.id, Makassar – Kebakaran terjadi di Trans Studio Mall, Jalan Metro Tanjung Bunga, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), Senin 24 April 2023.
Sejumlah bangunan Trans Studio Mall Makassar habis dilalap si jago merah. Hingga saat ini belum diketahui pasti penyebab kebakaran yang menghanguskan sebagian banguna salah satu mall terbesar di Kota Makassar itu.
Olehnya itu, Kapolda Sulsel, Irjen Pol Setyo Boedi Moempoeni Harso akan menurunkan tim Laboratorium Forensik (Labfor) guna menyelidiki penyebab kebakaran yang terjadi di Trans Studio Mall Makassar.
“Tindak lanjut dari peristiwa ini, kami daru kepolisian akan dilakukan olah TKP yang dilakukan oleh Labfor guna mengetahui penyebab kebakaran,” kata Setyo di lokasi kejadian.
Selain itu, pihak kepolisian juga akan mengumpulkan keterangan saksi yang melihat kejadian tersebut.
“Ini untuk mengetahui apakah kebakaran ini disebabkan korsleting listrik atau ada yang lain, dari mana sumber api berasal. Itu semua akan dilakukan guna menjadi bahan oleh pihak kepolisian,” ujarnya.
Kapolda Sulsel menegaskan, Trans Studio Mall Makassar akan ditutup sementara, hingga hasil penyelidikan selesai dan dinyatakan aman.
Berdasarkan data yang dihimpun, sejumlah korban dievakuasi ke sejumlah rumah sakit di Makassar. Yaitu; 34 orang dirawat di RS Siloam, 1 orang di RS Stella Maris, 1 orang di RS Haji, 1 orang di RS Akademis.
Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.
Dapatkan update berita terkini setiap hari dari Terkini.id. Mari bergabung di Saluran Whatsapp "Terkinidotid", caranya klik link https://whatsapp.com/channel/terkinidotid, kemudian klik ikuti.
