Kereta Api Layang Bandara Soekarno-Hatta Akan Aktif Kembali Saat Mudik Lebaran
Komentar

Kereta Api Layang Bandara Soekarno-Hatta Akan Aktif Kembali Saat Mudik Lebaran

Komentar

Terkini.id, JakartaKereta api layang (Kalayang) alias automated people mover system (APMS) Bandara Soekarno-Hatta akan kembali beroperasi selama mudik Lebaran 2022.

M. Holik Muardi selaku Senior Manager Branch Communication and Legal Bandara Soekarno-Hatta mengatakan, Kereta api layang atau biasa disebut skytrain hanya akan beroperasi pada 25 April 2022 hingga 10 Mei 2022, dikutip dari Kompas.com.

“APMS atau kalayang akan melayani pengguna jasa Bandara Soekarno-Hatta selama angkutan Lebaran 2022 saja atau mulai tanggal 25 April-10 Mei 2022,” papar Holik pada hari Kamis 21 April 2022.

Holik menyebut, kalau kereta api layang akan beroperasi setiap hari dan dimulai dari pukul 06:00 WIB hingga 21:00 WIB.

Holik kembali mengatakan, kalau layanan tersebut digunakan untuk perpindahan penumpang antar terminal di Bandara Soekarno-Hatta.

DPRD Kota Makassar 2023

“Pengoperasian kalayang selama masa angkutan Lebaran untuk membantu pergerakan penumpang antar-terminal atau untuk memudahkan penumpang,” sebutnya.

Kereta api layang tersebut akan beroperasi dibeberapa shelter yang ada di Bandara Soekarno-Hatta.

Rute shelter yang akan dilintasi dimulai dari Terminal 1-Stasiun Kereta Bandara-Terminal 2-Terminal 3, serta sebaliknya.

Holik mengatakan, kereta api layang disetiap shelternya hanya akan berhenti selama 1 menit.

“Di luar waktu operasional Kalayang atau mulai pukul 21.01 – 05.59 WIB, penumpang atau pengguna jasa yang ingin pindah terminal dapat menggunakan layanan shuttle bus yang beroperasi 24 jam,” tuturnya.