Terkini, Makassar – Duet pasangan Hengki Yasin – Zulham Arief disebut-sebut sebagai pasangan ideal dalam menghadapi Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada Takalar 2024.
Hal itu terungkap pada diskusi bertema Takalar Memanggil yang digelar Komunitas Jurnalis Politik (KJP) di Cafe Lorong Kota Makassar, Sabtu 20 Juli 2024.
Akademisi Unibos, Arief Wicaksono mengatakan, Kader PKB Hengki Yasin harus mempertimbangkan Zulham Arief sebagai pasangannya di Takalar karena faktor politisi Golkar, selain itu Zulham juga dianggap representasi kalangan milenial.
“Mungkin faktor milenial sehingga jadi pertimbangan Hengki bakal memilih Zulham. Karena logikanya, kalau pemilih milenial yang lebih banyak, maka kurang tepat jika yang dipilih bukan dari kelompok itu,” kata Arief Wicaksono memaparkan peluang duet Hengki-Zulham.
Selain itu, Hengki yang merepresentasikan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dinilai akan menghadirkan fenomena politik baru jika menggaet kader Golkar di Pilkada Takalar.
- Wakil Pattallassang Muqaddimal Mukrimin Sabet Runner-Up 1 Duta Lingkungan Hidup Gowa 2025
- Wali Kota Makassar Ajak Warga Hidup Sehat dan Aktif Lewat Mulia Sportival Paraga 2025
- Persejasi Pinrang dan KORMI Pinrang Sukses Selenggarakan Sosialisasi Walking Football
- Wali Kota Dukung Pembinaan Usia Dini Sepak Bola Makassar
- Wali Kota Makassar Buka dan Ikut Berlaga di Turnamen Golf Mayor's Cup Semarak HUT Kota Ke-418
Arief Wicaksono berpendapat, jika duet Hengki-Zulham terwujud, maka hal ini disebut sebagai gebrakan baru dalam lanskap politik Takalar karena selama ini didominasi wajah-wajah lama.
“Ini bisa jadi gebrakan baru di Takalar, situasi ini tidak pernah terjadi sebelumnya. Kalau kita berkaca di pilkada sebelumnya, Syamsari Kitta dan Ahmad Daeng Se’re adalah bukan dari kalangan milenial,” tutur Arief.
“Ini berkaitan juga dengan harapan masyarakat yang membutuhkan figur-figur baru,” imbuh Arief.
Di tempat yang sama, pengamat politik dari Profetik Institute Muh Asratillah menilai, Zulham Arief merepresentasikan figur milenial dan pada satu sisi berada dalam gerbong elite DPD Golkar Sulsel.
“Survei Hengki tertinggi di antara semua kandidat Pilkada Takalar. Dengan survei seperti itu, Hengki cukup menggarap pemilih milenial dan Zulham berada dalam kelompok itu,” jelas Asratillah.
Dapatkan update berita terkini setiap hari dari Terkini.id. Mari bergabung di Saluran Whatsapp "Terkinidotid", caranya klik link https://whatsapp.com/channel/terkinidotid, kemudian klik ikuti.
