Terkini.id, Jakarta – Tempat bersarangnya Jin di dunia telah dijelaskan dalam beberapa Hadits Nabi Muhammad SAW, walaupun begitu mereka tidak dapat berkelana bebas layaknya manusia di muka bumi ini ataupun Malaikat yang dapat terbang hingga ke langit ketujuh.
Diketahui nama Jin berasal dari bahasa Arab ‘Janna’ yang berarti tertutup.
Tertutup ini diartikan sebagai pertanda bahwa yang dapat melihat Jin hanyalah Allah SWT dan Malaikat.
Namun Jin tidak dapat melihat keberadaan salah satu makhluk suci ciptaan Tuhan tersebut.
Dalam agama Islam dijelaskan bahwa Jin termasuk dalam kategori makhluk ghaib.
Menurut pendapat salah satu istri Nabi Muhammad SAW, Aisyah RA yang tercantum dalam Hadist Muslim, Jin diciptakan oleh Allah SWT dari api yang panas.
Jin juga mempunyai beberapa kesamaan seperti layaknya manusia yaitu berakal, bernafsu, berkeluarga, berjenis kelamin pria dan wanita, serta beragama sesuai dengan zamannya mereka hidup.
Berdasarkan ceramah dari Ustadz Nouman Ali Khan, semenjak Jin diusir dari Jannah alias Surga Allah SWT, ia tidak bisa bebas melangkahkan kakinya di dunia seperti manusia dan tidak dapat mendengar urusan yang sedang terjadi di langit ketujuh.
Adapun Jin di dunia hanya dapat menempati lokasi tertentu, hal ini tentunya berbeda dengan manusia yang dapat tinggal dan pergi kemana saja.
Dibawah ini adalah 6 tempat sarang Jin berdasarkan Hadits Nabi Muhammad SAW:
1. Pasar