Habib Rizieq Sebut Logika Aparat ‘Sesat’: Undangan Maulid Disamakan dengan ‘Hasutan Kejahatan’

Habib Rizieq Sebut Logika Aparat ‘Sesat’: Undangan Maulid Disamakan dengan ‘Hasutan Kejahatan’

Sukma A
Redaksi

Tim Redaksi

Terkini.id, Jakarta – Habib Rizieq Shihab akhirnya menghadiri sidang secara offline perihal kasus yang menjerat dirinya yakni kasus kerumunan di Petamburan.

Sidang tersebut dilaksanakan di Pengadilan Jakarta Timur dengan agenda Habib Rizieq membacakan draf eksepsi.

Dalam pembacaan eksepsi, Rizieq menjelaskan bahwa dirinya hanya bermaksud untuk memanggil umat islam untuk merayakan Maulid Nabi yang sekaligus penyelenggaraan pernikahan putrinya.

“Saya dan Panitia Maulid mengundang umat datang untuk memuliakan Nabi Muhammad SAW dan menjadikannya sebagai Suri Tauladan, bukan untuk menghasut umat melakukan kejahatan,” jelas Rizieq dalam eksepsi, dikutip dari Detik, Jumat 26 Maret 2021.

Habib Rizieq kemudian menuding pihak aparat yang berwenang telah bermufakat untuk melakukan kejahatan.

Baca Juga

“Disinilah Kepolisian dan Kejaksaan telah melakukan mufakat jahat dalam menyamakan ‘Undangan Maulid Nabi Muhammad SAW’ dengan ‘hasutan melakukan kejahatan’,” ujar Habib Rizieq.

Kemudian Habib Rizieq menyebut cara berpikir seperti itu ialah logika sesat.

“Logika berpikir Kepolisian dan Kejaksaan yang menyamakan “Undangan Maulid Nabi Muhammad SAW’ dengan ‘hasutan melakukan kejahatan’ adalah logika sesat dan menyesatkan,” sambungnya.

Rizieq bahkan merasa khawatir perihal apabila nanti dengan logika seperti itu, aparat negara menilai bahwa adzan dan seruan ibadah agama lain adalah bentuk dari hasutan kejahatan.

Hal ini, menurut Rizieq akan berpotensi menuju kriminalisasi agama.

“Jika undangan Maulid difitnah oleh Kepolisian dan Kejaksaan sebagai hasutan kejahatan berkerumun, maka saya khawatir ke depan Adzan panggilan shalat ke Masjid dan undangan kebaktian di Gereja serta imbuan ibadah di Pura dan Klenteng juga akan difitnah sebagai hasutan kejahatan berkerumun, sehingga ini akan menjadi kriminalisasi agama,” pungkas Rizieq.

Dapatkan update berita terkini setiap hari dari Terkini.id. Mari bergabung di Saluran Whatsapp "Terkinidotid", caranya klik link https://whatsapp.com/channel/terkinidotid, kemudian klik ikuti.