Terkini, Makassar – Kalla Institute terus memperkuat sinergi antara dunia akademik dan industri. Hal ini kembali dibuktikan melalui penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) dengan PT Grab Teknologi Indonesia, yang mencakup kerja sama di bidang pendidikan, penelitian, pengabdian kepada masyarakat, serta pengembangan kewirausahaan dan bisnis.
Penandatanganan MoU berlangsung Kamis (31/7) lalu Ruang Rapat Lantai 6 Kampus Kalla Institute, dan dihadiri oleh jajaran pimpinan kampus serta perwakilan manajemen PT Grab Teknologi Indonesia.
Kolaborasi ini menjadi langkah nyata dalam mendukung implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi secara aplikatif dan relevan dengan perkembangan dunia usaha dan teknologi saat ini.
Rektor Kalla Institute, Syamril menyampaikan bahwa kerja sama ini akan menjadi jembatan bagi mahasiswa Kalla Institute untuk menjelajahi dunia bisnis lebih jauh, sekaligus menjadi peluang promosi bagi yang telah memiliki usaha.
“Kami berharap dapat menjadi mitra untuk pembelajaran mahasiswa, penelitian dan pengabdian dosen serta kolaborasi kegiatan bersama,” ungkap Syamril.
- Pemkot Makassar Gelar Seleksi Calon Kepala Sekolah SD dan SMP
- PMSM Indonesia Sulsel Gelar HR Meet and Talks, Soroti Pentingnya Employee Experience
- Gelar Wisuda 2025, Kalla Institute Komitmen Lahirkan Lulusan Adaptif dan Berkarakter
- Hadapi Bencana Hidrometeorologi di Sulsel, BPBD Gelar Apel Kesiapsiagaan
- Menikmati Mewahnya Bersantap Ekslusif di Dome In The Sky Hotel Hyatt Makassar
Sementara itu, Andi Rustiawan Karmadi, Marketing Partnership Lead Sulawesi Grab, menyambut positif kerja sama ini karena salah satu fokus utama perusahaannya saat ini yaitu bermitra dengan institusi pendidikan agar bisa memberikan dampak yang lebih luas lagi bagi semua kalangan.
“Kami siap mendukung setiap program yang dijalankan. Kami juga ingin mendorong mahasiswa untuk membawa usaha mereka ke jenjang yang lebih tinggi,” ungkap Andi.
Melalui kolaborasi ini, Kalla Institute menegaskan komitmennya sebagai mitra strategis industri yang aktif membangun jembatan antara kampus dan dunia kerja, serta menjadi pusat pengembangan inovasi di bidang teknologi dan kewirausahaan.
Selain memperkuat sinergi dengan berbagai industri, Kalla Institute aktif menjalin kerja sama dengan berbagai universitas dalam negeri hingga luar negeri.
Beberapa waktu lalu, Kalla Institute menjalin kerja sama internasional bersama Universiti Teknikal Malaysia (UTeM), dalam momentum Rakernas 2 Asosiasi Program Studi Kewirausahaan Indonesia (APSKI) 2025 yang digelar pada 16–18 Juli 2025 lalu di Yogyakarta.
Kolaborasi ini diwujudkan melalui penandatanganan Letter of Intent (LoI) yang menjadi langkah awal sinergi kedua institusi dalam pengembangan sumber daya manusia. Fokus kerja sama mencakup pelatihan bersama untuk meningkatkan kompetensi kewirausahaan dan inovasi bisnis, pertukaran dosen dan maasiswa untuk pengetahuan dan pengalaman akademik, serta kolaborasi riset dan publikasi ilmiah di bidang kewirausahaan dan UMKM.
Dapatkan update berita terkini setiap hari dari Terkini.id. Mari bergabung di Saluran Whatsapp "Terkinidotid", caranya klik link https://whatsapp.com/channel/terkinidotid, kemudian klik ikuti.
