Polda Jabar: 10 Polisi Jadi Korban Bom di Polsek Astana Anyar
Komentar

Polda Jabar: 10 Polisi Jadi Korban Bom di Polsek Astana Anyar

Komentar

Terkini.id, Jakarta – Polda Jabar mengungkapkan ada 10 anggota polisi jadi korban bom bunuh diri di Markas Polsek Anyar, Bandung, Jawa Barat pada Rabu, 7 Desember 2022 hari ini.

Hal itu disampaikan Kapolda Jawa Barat, Irjen Pol Suntana. Kapolda mengatakan, sebanyak 10 orang dalam kejadian iru merupakan anggota polisi.

Sementara satu orang lainnya, kata Suntana, yakni warga sipil yang sedang melintas di sekitar lokasi kejadian.

Selain 11 orang tersebut, lanjut Suntana, pelaku bom bunuh diri itu yang saat ini sudah diketahui identitasnya yakni Agus Sujatno (34) tewas di tempat.

“Ada 11 orang menjadi korban, terdiri 10 anggota Polri dan satu warga sipil. Satu orang anggota Polri meninggal dunia atas nama Aiptu Sofyan,” kata Suntana kepada wartawan di sekitar Mapolsek Astana Anyar, dikutip dari akun Twitter resmi Polda Jawa Barat @humaspoldajbr, Rabu 7 Desember 2022.

DPRD Kota Makassar 2023
Baca Juga

Diberitakan sebelumnya, kejadian bom bunuh diri terjadi di Polsek Astana Anyar, Bandung pada Rabu hari ini sekitar pukul 08.20 WIB saat anggota Polsek Astana Anyar sedang melaksanakan apel pagi.

Kapolrestabes Bandung Kombes Aswin Sipayung menjelaskan kronologi kejadian tersebut. Ia mengungkapkan, peristiwa itu bermula saat anggota Polsek Astana Anyar sedang apel tiba-tiba muncul seorang pria mencurigakan.

Menurut Aswin, pria itu menerobos barisan apel sambil mengacungkan senjata. Setelah itu, pelaku lalu meledakkan dirinya sendiri hingga tewas seketika.

“Polsek Astanyar sedang apel, satu orang laki-laki masuk ke Polsek mengancungkan senjata tajam, menerobos barisan apel, anggota menghindar, dan terjadi ledakan, pelaku membawa bom. Diduga bom bunuh diri, pelaku meninggal dunia,” kata Aswin kepada wartawan.

Akibat kejadian itu sejumlah polisi terluka dan dibawa ke Rumah Sakit di Kota Bandung untuk mendapat pertolongan medis.

“Korban tiga polisi luka, sekarang lagi dibawa ke Rumah Sakit di Bandung,” ujar Kombes Aswin.

Pelaku, menurut Aswin, melakukan aksi bom bunuh diri itu di depan pintu masuk Polsek Astana Anyar.

“Ledakan terjadi di bagian dalam, depan pintu masuk Polsek,” ungkapnya.