Sandiaga Uno ke Nadiem Makarim: Mau Tukar Portfolio Katanya, Nanti Kita Atur Aja Mas Menteri

Sandiaga Uno ke Nadiem Makarim: Mau Tukar Portfolio Katanya, Nanti Kita Atur Aja Mas Menteri

R
Fahri Setiadi
Redaksi

Tim Redaksi

Terkini.id, JakartaMenteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia, Sandiaga Uno menyampaikan keinginan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia, Nadiem Makarim untuk bertukar portfolio, Rabu 21 September 2022.

“Salam untuk Mas Menteri, sahabat saya. Dan terbuka kemungkinan tukeran, kalau mau nyoba 2 minggu jadi Menteri Pariwisata,” ucap Sandiaga Uno saat menjadi pembicara ketika menghadiri acara Dies Natalis ke-40 di Politeknik Negeri Medan yang diunggah di akun Instagram miliknya ‘sandiuno’ dilihat Rabu 21 September 2022.

Menurut Sandiaga, Nadiem memiliki niat untuk bertukar portfolio menjadi Menteri Pariwisata, tetapi hanya sementara saja.

“Karena dia salah satu cita-citanya katanya mau tukar portfolio tapi untuk sementara,” jelasnya.

Dalam kesempatan itu juga, Sandiaga memberikan motivasi kepada mahasiswa agar siap menjadi SDM yang berkualitas.

Baca Juga

“Saya ingin mengucapkan selamat dan sukses atas kegiatan ini, dan kami mendukung terciptanya SDM berkualitas yang unggul dan berdaya saing. Siap semua?” tanyanya.

“Siap!” sorak hadirin.

Dia juga mempertanyakan soal sulit atau tidaknya dalam mencari lapangan pekerjaan saat ini.

“Bukan hanya siap kerja tapi juga siap membuka usaha karena cari kerja sekarang gampang atau susah? Susah atau susah banget?” tanyanya lagi.

“Susah! Susah banget!” timpal hadirin.

Kemudian, dia mengatakan pariwisata berorientasi ekonomi kreatif akan memberikan solusi terkait hal itu.

“Pariwisata berorientasi ekonomi kreatif menghadirkan solusi untuk menciptakan lapangan kerja seluas-luasnya. Saya ingin mengajak Politeknik Negeri Medan dan semua yang hadir di sini untuk join hands, bergandengan tangan,” sebutnya.

“Kita lakukan upskilling, kita kuatkan kompetensi kita. Reskilling, kita sesuaikan kompetensi ke depan. Dan yang paling penting guys, new skilling, banyak skill-skill baru yang tadinya tidak ada dan sekarang menjadi sangat relevan,” sambungnya.

Dia juga melihat industri 4.0 akan menuntut setiap orang untuk menjadi entrepreneur.

“Entrepreneur itu bukan profesi guys. Entrepreneur itu adalah mindset. Berpikir positif, ulet, memiliki optimisme dan cepat beradaptasi, berinovasi, serta selalu berkolaborasi dalam menghadapi perubahan,” pungkasnya.

Sandiaga Uno ke Nadiem Makarim: Mau Tukar Portfolio Katanya, Nanti Kita Atur Aja Mas Menteri
Sandiaga Uno sebut Nadiem Makarim ingin tukar portfolio untuk sementara (Instagram)

Dapatkan update berita terkini setiap hari dari Terkini.id. Mari bergabung di Saluran Whatsapp "Terkinidotid", caranya klik link https://whatsapp.com/channel/terkinidotid, kemudian klik ikuti.