Spekulasi Kepergian Wiljan Pluim dari PSM Makassar: Lambat Lari atau Lambat Digaji?

Spekulasi Kepergian Wiljan Pluim dari PSM Makassar: Lambat Lari atau Lambat Digaji?

KH
R
Kamsah Hasan
Redaksi

Tim Redaksi

Terkini.id, Makassar – Kontroversi mengiringi kepergian Wiljan Pluim dari PSM Makassar. Kendati alasan resmi yang diberikan berkisar pada kondisi fisik Pluim, namun ada dugaan lain yang mengemuka.

Mantan Asisten Pelatih PSM Makassar Imran Amirullah, menyatakan bahwa alasan kondisi fisik Pluim yang diklaim sudah tak bisa lari mungkin hanya tirai untuk masalah sesungguhnya, yakni finansial.

“Orang-orang tidak mau mengatakan bahwa mereka tak mampu lagi membayar Pluim. Jadi, melepas Pluim dengan alasan kondisi fisik mungkin adalah salah satu cara,” kata Imran Amirullah, Selasa, 10 Oktober 2023.

Pluim sendiri, selama berseragam PSM, menunjukkan performa yang cukup memuaskan. Kehadirannya di lini tengah PSM seringkali menjadi pembeda dalam permainan. Namun, beberapa pertandingan tanpa Pluim memperlihatkan ketidakmampuan PSM dalam mengendalikan bola di tengah.

Dari perjalanan karirnya bersama PSM, Imran pun mengenang bagaimana Pluim pertama kali bergabung dengan PSM. Pemain asal Belanda itu datang bersama enam pemain lain dan kondisi fisiknya sempat jatuh akibat tidak bermain untuk klub lamanya di Vietnam. Namun, dengan tekad dan kerja keras, Pluim berhasil bangkit dan menunjukkan kemampuannya.

Baca Juga

Namun, belakangan ini, ada isu mengenai ketidakpuasan Pluim atas keterlambatan gaji.

“Gaji Pluim terlambat, dan dia tak terima. Hal ini sudah berlarut-larut. Apakah Pluim sudah tak tahan ataukah manajemen merasa keberatan?” tuturnya.

Suporter PSM pun merasa kecewa dengan kepergian Pluim. Namun, Imran menegaskan bahwa keputusan akhir berada di tangan manajemen.

“Apa pun alasannya, hanya manajemen yang tahu,” pungkasnya.

Sementara, Eks bek PSM, Abdul Rahman Sulaiman menilai pemecatan itu sangat disayangkan karena Pluim memiliki niat untuk mengakhiri kariernya di PSM Makassar.

Dapatkan update berita terkini setiap hari dari Terkini.id. Mari bergabung di Saluran Whatsapp "Terkinidotid", caranya klik link https://whatsapp.com/channel/terkinidotid, kemudian klik ikuti.