Terkini.Id, Jakarta – Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI) menggelar rapat dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk membahas mengenai anggaran pemilu 2024.
DPR bersama pemerintah dan penyelenggara pemilu telah menyepakati besaran dana pelaksanaan pemilu 2024, yakni sebesar Rp. 76,6 Triliun. Yang mana secara komposisi, KPU membagi penggunaan anggaran tersebut menjadi dua kegiatan besar, yaitu tahapan dan dukungan tahapan pemilu.
Anggaran sebesar 82,71 persen akan digunakan untuk kegiatan tahapan pemilu, yakni pelaksanaan tahapan pemilu, honor badan adhoc, logistik pemilu, serta untuk sosialisasi dan pendidikan politik pemilih.
KPU telah merincikan anggaran pemilu 2024 untuk kebutuhan badan adhoc yakni honor dan operasional kerja sebesar 44,93 persen dari anggaran. Honor badan adhoc pada 2024 mengalami kenaikan yang cukup signifikan bahkan hampir mencapai tiga kali lipat. Selanjutnya anggaran untuk kebutuhan logistik pemilu sebesar 20,90 persen dari total anggaran.
Selain itu, KPU juga menganggarkan untuk kebutuhan pemilu 2024 putaran kedua. Anggaran tersebut digunakan untuk honor KPPS selama 1 bulan, logistik, pemungutan dan penghitungan suara, serta rekapitulasi penghitungan suara yakni 18,89 persen dari anggaran.
- KPU Makassar Tetapkan DPT Pemilu 2024: Transparansi Data Pemilih Jadi Prioritas
- Bawaslu Makassar Buka Pendaftaran PTPS: Tantangan dan Peluang di Balik Pemilu Serentak
- Ketua KPU RI Sebut Caleg Terpilih Tidak Wajib Mundur Jika Maju Pilkada
- KPU Tetapkan 40 Calon Terpilih Anggota DPRD Jeneponto Pemilu 2024, ini Namanya
- Partisipasi Pemilih pada Pemilu 2024 di Sulsel Capai Target Nasional
Sementara untuk mendukung tahapan pemilu, KPU menyiapkan sekitar Rp 13,2 triliun, untuk pembangunan atau rehabilitasi gedung kantor serta gudang di 549 satuan kerja (satker).
Sisanya, akan digunakan untuk alat perlindungan diri (APD). “Pandangan kami begini, untuk urusan APD ini, sepaniang belum ada keputusan pemerintah mencabut keputusan darurat nasional non-alam Covid-19, maka situasinya sebenarnya masih dalam situasi pandemi,” ujar Hasyim Asy’ari selaku ketua KPU seperti yang dilansir dari katadata.co.id pada Selasa 2 Agustus 2022.
Dapatkan update berita terkini setiap hari dari Terkini.id. Mari bergabung di Saluran Whatsapp "Terkinidotid", caranya klik link https://whatsapp.com/channel/terkinidotid, kemudian klik ikuti.
