Terkini.id, Jakarta – Jumlah pasien Covid-19 yang dirawat di Rumah Sakit Darurat (RSD) Wisma Atlet Kemayoran kembali meningkat. Tercatat sebanyak 71 pasien Covid-19 tengah menjalani rawat inap pada hari ini, Jumat 17 Juni 2022.
Total ada 71 pasien Covid-19 yang terdiri dari 36 pasien perempuan dan 35 pasien laki-laki. Saat ini 71 pasien tersebut dirawat di Tower 6 RSD Wisma Atlet Kemayoran.
Dibandingkan dengan tahun lalu awal Mei 2022, jumlah pasien yang tengah dirawat kembali meningkat, karena saat itu hanya ada dua pasien Covid-19.
Untuk total seluruh tempat tidur yang saat ini tersedia di Wisma Atlet Kemayoran berjumlah 9.357 buah, berdasarkan data laporan harian yang dilansir dari cnnindonesia.com.
Jumlah kumulatif pasien yang pernah dirawat berjumlah 164.361 orang, terhitung sejak Wisma Atlet telah dibuka pada 23 Maret 2020.
- Menteri Kesehatan RI: Campak Jauh Lebih Menular Daripada COVID-19
- Waspada Lonjakan Kasus COVID-19, Kemenkes Instruksikan Pemda dan Faskes Siap Siaga
- Waspadai Covid-19, Tingkat Keterisian Tempat Tidur Rumah Sakit Meningkat
- Warga China Pilih Lawan Cuaca Dingin dan Lonjakan Covid-19
- Sejumlah Negara Perketat Pintu Masuk Untuk Turis Dari China
Orang yang telah dinyatakan pulih dari Covid-19 berjumlah 162.518, sedangkan orang yang dirujuk ke Rumah Sakit Covid-19 lain berjumlah 1.173 dan 599 lainnya meninggal dunia.
Ratusan orang dari Pelaku Perjalanan Luar Negeri (PPLN) yang didominasi oleh Pekerja Migran Indonesia (PMI) juga dilaporkan telah dirawat di Tower 4. Terdapat sebanyak 642 orang yang tercatat oleh Manajemen Wisma Atlet.
Dalam perkembangan kasus Covid-19 di Indonesia, jumlah warga yang terinfeksi mengalami peningkatan dalam satu minggu terakhir.
Kenaikan telah terhitung 84 persen lebih tinggi 1,8 kali lipat dibandingkan minggu sebelumnya.
Berdasarkan data yang dihimpun dari laporan harian pemerintah, selama periode 3-9 Juni kasus Covid-19 berjumlah 3.091 kasus. Sementara selama periode 10-16 Juni berjumlah 5.688 kasus.
Dapatkan update berita terkini setiap hari dari Terkini.id. Mari bergabung di Saluran Whatsapp "Terkinidotid", caranya klik link https://whatsapp.com/channel/terkinidotid, kemudian klik ikuti.
