Ngaku Senang Habib Rizieq Bebas, Nicho Silalahi: Selamat Datang Kembali di Pertarungan, Kami Tunggu Komandomu

Ngaku Senang Habib Rizieq Bebas, Nicho Silalahi: Selamat Datang Kembali di Pertarungan, Kami Tunggu Komandomu

R
Helmi Yaningsi
Redaksi

Tim Redaksi

Terkini.id, Jakarta – Nicho Silalahi mengaku bersyukur mantan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab bisa hirup udara bebas.

Ia pun mengucapkan selamat kepada Habib Rizieq karena sudah bebas dari penjara.

“Selamat datang kembali dalam pertarungan merebut hak rakyat Imam Besar Habib Rizieq Shihab,” kata Nicho di akun Twitternya, dilihat Kamis 21 Juli 2022.

Selanjutnya Nicho mengatakan bahwa dirinya menunggu komando Habib Rizieq dalam menyikapi berbagai masalah yang tengah terjadi di Indonesia.

Bahkan Nicho Silalahi menyatakan siap mengikuti Habib Rizieq.

Baca Juga

“Kami menunggu Komandomu agar pertarungan Semangkin sengit. Sebab Jokowi mundur solusi terbaik bagi negeri ini,” ucapnya.

Seperti yang diketahui bahwa sebelumnya Habib Rizieq mengatakan dirinya bebas dari penjara sesuai prosedur hukum yang berlaku.

Habib Rizieq menegaskan pembebasan dirinya bukan berdasarkan pemberian dari pihak-pihak tertentu.

“Jadi saya garis bawahi. Pembebasan saya bukan pemberian partai politik, bukan pejabat, bukan kekuasaan, tapi ini adalah proses hukum, dan yang memberi jaminan adalah istri saya,” kata Habib Rizieq, Rabu, 20 Juli 2022.

Oleh sebab itu, ia menyampaikan terima kasih kepada sang istri, yakni Syarifah Fadhlun Yahya.

Menurutnya, sang istri selama ini begitu setia mendampingi proses hukum terhadapnya.

“Apresiasi dan penghargaan, rasa terima kasih tinggi kepada istri saya tercinta, Syarifah Fadhlun Yahya,” katanya.

“Beliau selama ini dengan setia mengikuti dari awal pemeriksaan, persidangan, penahanan, rutin membesuk, rutin memberikan semangat,” sambungnya dalam penjelasan yang diberikan.

Dapatkan update berita terkini setiap hari dari Terkini.id. Mari bergabung di Saluran Whatsapp "Terkinidotid", caranya klik link https://whatsapp.com/channel/terkinidotid, kemudian klik ikuti.