Pernikahan Si Pangeran Berkuda Arab dan Putri Konglomerat Senilai Rp28 Miliar
Komentar

Pernikahan Si Pangeran Berkuda Arab dan Putri Konglomerat Senilai Rp28 Miliar

Komentar

Terkini.id – Putri sulung Bill Gates, Jennifer Gates akan segera menikah dengan Nayel Nassar, atlet berkuda keturunan Arab. Pernikahan ini diketahui bernilai USD 2 juta atau sebesar Rp28 miliar. 

Pernikahan pertama dalam keluarga Bill Gates ini berlangsung di lapangan berkuda mewah kepunyaan Jennifer, yang dibelikan sang ayah tahun 2018 lalu senilai USD 28 juta di Westchester County, New York. 

Dilansir dari detikcom, Bill Gates sudah tampak di tempat pernikahan untuk gladi resik dan tampak ia beberapa kali bercanda dengan Jennifer. Mereka juga beberapa kali foto bersama dalam setelan resmi.

Biaya pernikahan yang dilaporkan menelan ongkos USD 2 juta atau sekitar Rp 28 miliar, sebenarnya tidak terlampau tinggi jika melihat berapa kekayaan Bill Gates.

Seperti dikutip terkini.id dari detikcom, Sabtu (16/10/2021) seluruh keluarga inti sudah hadir di sana, tentu saja termasuk Melinda Gates, mantan istri Bill Gates. Jennifer dan Nassar berpose bersama di beberapa tempat dengan penuh kemesraan.

DPRD Kota Makassar 2023
Baca Juga

Kendaraan golf lalu lalang, beberapa truk yang membawa peralatan, polisi dan pejabat kota. Polisi ditempatkan untuk berjaga-jaga bersama tenaga keamanan swasta. Maklum saja, pasti banyak tamu VIP yang akan datang.

Sudah banyak tamu terpantau hadir. Jalan ke sana akan ditutup untuk umum pada Sabtu siang waktu Amerika Serikat di mana pernikahan akan dilangsungkan. Pemerintah kota juga melarang ada drone diterbangkan.

Kabarnya ada 300 tamu undangan akan hadir. Venue-venue besar sudah didirikan, sebagian beratapkan kaca. Persiapan pernikahan ini berlangsung berminggu-minggu.

Jennifer dan keluarga juga tampak berada di kota New York sebelumnya dengan pengawalan ketat. Saat itu, Jennifer dan teman-temannya serta Nassar dan seluruh keluarga besar menginap di hotel mewah Greenwich Hotel. Kini mereka semua sudah berada di lokasi acara.