Terkini.id,Jakarta – Mantan Calon Wakil Presiden Republik Indonesia, Sandiaga Uno menghadiri Sidang Tahunan MPR 2019, Jumat 16 Agustus 2019.
Namun saat perjalanan menuju Gedung DPR/MPR mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta ini terjebak kemacetan.
Hal tersebut diketahui saat Sandiaga mengunggah kondisi yang dialaminya saat perjalanan menuju gedung parlemen di Senayan Jakarta Pusat.
Dalam unggahan Sandiaga yang dibagikan di akun Instagram pribadinya mengaku jika pagi tadi saat menuju Gedung DPR/MPR untuk menghadiri Sidang Tahunan MPR ia mengalami kemacetan.
“Jalanan macet total dan sudah tidak lagi menggunakan fasilitas pengawalan, maka jalan kaki pun jadi. Tidak percuma rutin lari pagi, jalan sejauh apa pun bukan masalah,” tulis suami Nurasia ini.
- Kali Pertama, Poltekpar Makassar Gelar Wisuda 561 Mahasiswa di Ruang Terbuka
- Ganjar Pranowo Apresiasi Mardiono dan Sandiaga Uno dalam Sosialisasi Paslon Nomor Urut 3
- Menparekraf Sambut Kedatangan Kepala Negara ASEAN di Bandara Soekarno-Hatta
- Sandiaga Uno Puji Makassar F8, Tingkatkan Kunjungan Wisatawan
- Perdana Digelar, Festival Tanjung Palette Bone Berlangsung 2-6 Agustus 2023, Undang Sandiaga Uno
https://www.instagram.com/p/B1NYBwZBdRe/?utm_source=ig_web_copy_link
Berselang beberapa menit kemudian, unggahan Sandi dibanjiri pujian. Beberapa diantaranya seperti pemilik akun bernama @prahastaw. Menurutnya, sekelas Sandiaga Uno sebenarnya bisa pakai patwal, tapi dengan kerendahan hati dan tidak sombong karena masih sehat wal afiat jalan tidak apa-apa.
“Semangat pak. Terus buktikan,” terangnya.
Dapatkan update berita terkini setiap hari dari Terkini.id. Mari bergabung di Saluran Whatsapp "Terkinidotid", caranya klik link https://whatsapp.com/channel/terkinidotid, kemudian klik ikuti.
