Terkini.id, Jakarta – Mantan Politisi Demokrat, Ferdinand Hutahaean menanggapi pernyataan Wakil Ketua MUI Anwar Abbas yang menyebut Jozeph Paul Zhang yakin tidak akan ditangkap polisi karena Kapolri juga beragama Kristen.
Ferdinand Hutahaean lewat cuitannya di Twitter, Kamis 22 April 2021, menilai pendapat Anwar Abbas terkait Paul Zhang dan Kapolri itu cenderung fitnah.
Ia pun berharap, masyarakat menghindari asumsi seperti yang diucapkan pengurus MUI Pusat tersebut.
“Saya berharap asumsi seperti ini dihindari. Profesionalisme jangan rusak dengan lidah tak bertulang yang berdusta dan cenderung fitnah,” ujar Ferdinand Hutahaean.
Ferdinand juga meminta kepada Anwar Abbas, jangan mengucapkan pernyataan yang cenderung memprovokasi masyarakat dengan membenturkan antar agama.
- Digugat Rp 1 Triliun, Anwar Abbas Justru Sedih Panji Gumilang Jadi Tersangka
 - Panji Gumilang Gugat Anwar Abbas ke Pengadilan, Buntut Pernyataan Komunis
 - Anwar Abbas: Pelaku Penembakan Kantor MUI Pusat Mengaku Nabi
 - Menohok! Dedek Prayudi ke Anwar Abbas: Yang Kita Tidak Butuh Itu Pemuka Agama Bermental Politikus
 - Soal Pernyataan Ma'ruf Amin, Anwar Abbas: MUI Harus Ingatkan Umat Memilih Capres Cawapres Terbaik
 
“Wahai Anwar Abbas, lidahmu jangan gunakan memprovokasi benturan antar agama,” tutur Ferdinand Hutahaean.
Ia pun kembali menegaskan, pernyataan Anwar Abbas yang mengaitkan antara Jozeph Paul Zhang dengan Kapolri yang beragama Kristen merupakan hal yang tidak benar.
“Karena yang kau sampaikan ini TIDAK BENAR,” tegss Ferdinand Hutahaean.
Sebelumnya, Wakil Ketua MUI Anwar Abbas menilai bahwa Jozeph Paul Zhang terkesan menantang dan tak kenal takut karena dia yakin tak akan diapa-apakan lantaran Kapolri beragama Kristen.
Adapun hal itu disampaikan oleh Anwar Abbas saat menjadi narasumber di acara Apa Kabar Indonesia bertajuk ‘Buronan Polisi: Jozeph Bisa Dideportasi?’ pada Selasa, 20 April 2021 lalu.
“Orang yang namanya Paul Zhang ini, ribut kita semua itu, negara lain pun ribut dibuatnya karena terjadi pelanggaran-pelanggaran yang sangat fundamental dan mendasar,” ujar Anwar Abbas dalam tayangan video di kanal YouTube tvOneNews, sebagaimana dikutip dari Pikiran-rakyat.com, Kamis 22 April 2021.
Anwar Abbas dalam tayangan itu menilai, Jozeph Paul Zhang terkesan tak kenal takut dan malah menantang karena ia yakin dirinya tidak akan diapa-apakan oleh Kapolri Listyo Sigit Prabowo.
“Saya melihat Bapak Kapolri yang sangat sensitif sekali soal hal ini. Kalau dalam video yang saya baca dan dengar itu, Paul Zhang ini yakin dia tidak akan diapa-apakan karena Kapolrinya Kristen,” ujarnya.
Dapatkan update berita terkini setiap hari dari Terkini.id. Mari bergabung di Saluran Whatsapp "Terkinidotid", caranya klik link https://whatsapp.com/channel/terkinidotid, kemudian klik ikuti.
