Terkini.id, Gowa – Koordinasi ini dalam rangka membangun sinergitas, komunikasi, kerjasama, komitmen dan kolaboratif antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah dalam menanggulangi gangguan dan acaman perusakan lingkungan hidup dan kehutanan.
Sebagaimana dikatakan Dodi Kurniawan setelah melakukan koordinasi ke Pemerintah Kabupaten Gowa Provinsi Sulawesi Selatan. Senin, 6 September 2021.
Kepala Balai Gakkum LHK Wilayah Sulawesi, Dodi Kurniawan, S.Pt., MH bersama Kepala Sub Bagian Tata Usaha, Acmad Yusuf Arief, SH, M.H dan Abdul Waqqas selaku Komandan SPORC Brigade Anoa Seksi Wilayah I Makassar pada Balai Gakkum LHK Wilayah Sulawesi sowan ke Wakil dan Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan Yasin Limpo, SH. Senin, 6 September 2021 untuk berkoordinasi.
“Saya tadi bertemu dengan Wakil dan Buapti Gowa pada prinsipnya pemerintah Daerah Kabupaten Gowa berkomitmen dalam mencegah kerusakan LHK di Sulawesi Selatan, khususnya di Kabupaten Gowa, ” kata Kepala Balai Gakkum Sulawesi Dodi Kurniawan.
Pada kesempatan tersebut Dodi Kurniawan, Kepala Balai Gakkum LHK Wilayah Sulawesi mengatakan di DAS Jeneberang perlu dilakukan upaya-upaya pencegahan dari kerusakan, agar tidak lebih parah.
- PLN UID Sulselrabar Terus Perkuat Sinergitas dengan Berbagai Stakeholder
- Andi Ina Kartika Sari Harap Pj Gubernur Sulsel Dapat Bersinergi dengan DPRD
- Kapolrestabes Cup Mini Soccer 2023, Ajang Sinergitas Polri dan Jurnalis
- Sinergitas Tanpa Batas, Balai Gakkum LHK Sulawesi dan Kanwil Kemenkum HAM Sulteng Jalin Kerjasama
- Fun Bike 33.170 Peserta, Kapolri: Menjaga Soliditas dan Sinergitas
“Sehingga perlu dilkukan langkah-langkah bersama antara Pusat dan Daerah untuk penganggulangannya,” sebutnya.
Selain itu juga kata Dodi Kurniawan, dilakukan pengawasan dibagian hulu di kawasan hutan dilakukan pencegahan dan penegakan hukumnya untuk mengurangi kerusakan lingkungan hidup dan kehutanan yang lebih parah lagi.
Ia menyampaikan komitmen Pemerintah Daerah Kabupaten Gowa dalam mendukung upaya-upaya penegakan hukum LHK, selain itu dibutuhkan dukugan dari Pemerintah Provinsi dan Pusat untuk membantu penanggulangan keruskan lingkungan hidup dan kehutanan di Sulawesi.
“Koordinasi dengan Wakil dan Bupati Kabupaten Gowa ini dalam rangka membangun komunikasi, sinergitas dan komitmen serta kerja sama kolobotatif dalam upaya pencegahan dan penanggulangan perusakan lingkungan hidup dan Kehutanan di wilayah Kabupaten Gowa, buat perubahan dimulai dari hal kecil semoga menjadi lebih baik,” pungkasnya.
Dapatkan update berita terkini setiap hari dari Terkini.id. Mari bergabung di Saluran Whatsapp "Terkinidotid", caranya klik link https://whatsapp.com/channel/terkinidotid, kemudian klik ikuti.