Terkini.id, Makassar – Deklarasi mendukung Erick Thohir sebagai calon presiden 2024 semakin bermuculan. Di antaranya yang dilakukan kelompok Relawan Indonesia Moeda Wilayah Sulawesi Selatan.
Ketua Wilayah Indonesia Moeda, Omar Muhammad Sahar menuturkan Erick adalah pengusaha ulung dan sukses. Sebab itu, dinilai mampu membawa kemajuan bagi perusahaan di Indonesia.
“Sudah tiga tahun lebih berlalu sebagai Menteri BUMN, bapak Erick Thohir terus menunjukkan komitmennya. Melalui transformasi BUMN yang diusungnya, beliau telah menjadikan perusahaan plat merah itu menjadi sehat dan kian mencatatkan pertumbuhan positif,” kata Omar, Kamis, 13 Januari 2022.
Lebih jauh, Omar menyampaikan bahwa dari segi perolehan laba misalnya, di tangan Erick Thohir, BUMN secara signifikan mencatatkan kontribusi positif terhadap perolehan laba di tahun 2021 meski di tengah pandemi Covid-19.
Baru semester 1 tahun 2021, pencapaian laba BUMN sudah menunjukkan mencapai Rp26,3 triliun atau lebih tinggi 360 persen dibanding periode tahun 2020 yang hanya sebesar Rp39 triliun.
- Lewat Pantun di Kampanye Ganjar, Butet Kartaredjasa Sindir Jokowi: Ini Banteng-Banteng yang Dilukai, Siapa yang Melukai?
- PDIP Buka Peluang Kerja Sama Untuk Demokrasi, Hasto Kristiyanto: Inilah Kami dengan Kerendahan Hati!
- Politikus Gerindra Hashim Djojohadikusumo 'Sindir' Dua Kandidat Capres 2024
- Zulkifli Hasan Beberkan KIB Belum Satu Suara Soal Capres-Cawapres
- Relawan Anies Baswedan Gelar Safari di Kampung-kampung Kota Bandung
Peningkatan kinerja keuangan juga diikuti keberhasilan beberapa program utama. Di mana menjadi tonggak agenda transformasi dan inovasi BUMN dari Erick Thohir.
Agenda transformasi yang terlaksana antara lain, terbentuknya Bank Syariah Indonesia (BSI). Merupakan penggabungan tiga Bank Syariah milik Himbara yakni Syariah Mandiri, BRI Syariah, dan BNI Syariah.
BSI untuk pertama kalinya di Indonesia memiliki Bank Syariah yang besar. Dengan total aset sekitar Rp247 triliun, BSI menjadi bank nomor 7 terbesar di Indonesia sekaligus menjadi bank syariah berperingkat 11 di dunia.
“Pencapaian ini mendorong kami dari Relawan Indonesia Moeda Sulsel untuk berjuang atas nama bapak Erick Thohir. Beliau adalah sosok yang dibutuhkan Indonesia untuk mampu melakukan transformasi secara efektif dan optimal,” jelasnya.
“Keberhasilannya dalam memimpin Kementerian BUMN, kami memandang sudah selayaknya bapak Erick Thohir maju ke level yang lebih tinggi. Deklarasi ini, kami menegaskan bahwa bapak Erick Thohir mampu dan layak berjuang demi masyakarat Indonesia,” tutur Omar.
Dapatkan update berita terkini setiap hari dari Terkini.id. Mari bergabung di Saluran Whatsapp "Terkinidotid", caranya klik link https://whatsapp.com/channel/terkinidotid, kemudian klik ikuti.
