Terkini.id, Jakarta – Pendakwah, Ustadz Yahya Waloni menyebut haram hukumnya jika umat Islam tinggal serumah dengan orang yang beragama Kristen.
Hal itu disampaikan Yahya Waloni lewat video ceramahnya berjudul ‘Apa Hukum Tinggal Serumah Dengan Orang KRISTEN’ yang tayang di kanal Youtube Hadits TV, seperti dilihat pada Senin 1 Maret 2021.
Dalam video yang diposting pada 2019 itu, Yahya Waloni awalnya membacakan pertanyaan dari jamaah terkait hukum dalam Islam jika seorang Muslim tinggal di rumah orang Kristen.
“Apa hukumnya kita tinggal serumah dengan orang Kristen,” kata Yahya Waloni membacakan pertanyaan dari jamaah tersebut.
Ustadz Yahya Waloni pun menjawab pertanyaan tersebut dengan menegaskan bahwa haram hukumnya apabila umat Islam tinggal di rumah orang Kristen.
- Muhammad Kece Resmi Divonis 10 Tahun Penjara, Warganet Bandingkan Dengan Yahya Waloni: Hukum di Negeri Ini Sudah Tidak Ada Artinya Lagi!
- Lagi! Megawati Sindir Pemuda Indonesia, Ustadz Yahya Waloni: Waspada! Nenek-nenek itu Biangkerok Perpecahan di Indonesia
- Berani! Pria Ini Tegas Mengatakan Jika UAS dan Yahya Waloni Bangsat
- Tertawai Yahya Waloni Mualaf, Pendeta Saifudin: Apes Lu Masuk Penjara
- Sudah Sadar, Pendakwah Yahya Waloni: Orang Kristen yang Bawakan Saya Makanan di Penjara
“Hukumnya haram. Kalau Anda tinggal di rumah orang Kristen,” tegasnya.
Menurutnya, jika tinggal serumah dengan umat Nasrani maka apa yang mereka makan termasuk yang mengandung minyak babi juga akan dimakan oleh orang Islam yang tinggal dengan mereka.
“Berarti apa yang dia makan Kau makan juga. Minyak babi yang melekat dalam piringnya Kau hantam juga. Haram,” ujar Yahya Waloni.
Oleh karenanya, Ustadz Yahya meminta kepada jamaah untuk belajar terkait ilmu najis.
Dalam ilmu najis, menurut Yahya Waloni, jika orang Islam yang sudah terkena najis tersebut maka tidak diperbolehkan salat selama tujuh hari 7 malam menghadap kiblat.
“Belajar ilmu najis. Kalau orang sudah najis tidak boleh salat tujuh hari 7 malam menghadap kiblat,” ujarnya.