Terkini.id, Jakarta – Tokoh kubu Demokrat pimpinan Moeldoko, Hencky Luntungan angkat bicara soal pernyataan Eks Sekretaris Umum FPI Munarman yang membela Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dalam kisruh Partai Demokrat.
Hencky mengatakan, kubu Demokrat Moeldoko tidak mempermasalahkan terkait Munarman yang membela AHY tersebut.
Namun, kata Hencky, jika Munarman terus-terusan membela AHY maka tidak menutup kemungkinan hubungan dia dengan SBY dan aksi 212 akan ikut terbongkar.
“Silakan saja (Munarman bantu AHY). Semakin ketahuan belangnya Munarman, SBY, 212 dan tujuan akhir demo berjilid-jilid,” kata Hencky, Rabu 17 Maret 2021 seperti dikutip dari Hops.id.
Akan tetapi, Hencky tak menjelaskan secara detail maksud ucapannya tersebut.
- Rizal Afif Ngaku Dibayar Rp7 Juta demi Membela Munarman, Kini Tak Diakui Habib Bahar sebagai Murid
- Terbukti Bukan Teroris! Munarman Tetap Divonis Penjara, Warganet Bandingkan Dengan Luhut: Apa Aparat Berani Tangkap?
- Protes Vonis 10 Tahun M Kace, DS: Munarman yang Jelas-Jelas Provokasi Orang untuk Bom Bunuh Diri Divonis Cuma 3 Tahun
- Denny Siregar: Si Kace Divonis 10 Tahun, Munarman Jelas-Jelas Provokasi Cuman 3 Tahun, Pak Hakim!
- Mantan Sekretaris Umum FPI Diganjar Hukuman 3 Tahun Penjara Dalam Kasus Tindak Pidana Terorisme
Kendati demikian, ia menilai tak mungkin Munarman begitu saja muncul di publik dan tiba-tiba membela AHY dalam kisruh Partai Demokrat.
“Enggak mungkin (Munarman) tiba-tiba nongol,” ungkap Hencky.
Sebelumnya, sempat tersiar kabar Munarman telah bertemu dengan Ketua Umum Partai Demokrat AHY.
Saat ditanya perihal pertemuan tersebut, Munarman tidak menjawab. Ia hanya mengatakan akan membela pihak manapun yang menjadi korban atas kezaliman.
“Jadi begini, prinsip saya dari dulu selalu membela pihak yang terzalimi. Jadi siapapun bila mengalami perlakuan zalim dari pihak lain, maka saya stand with them,” kata Munarman, Senin 15 Maret 2021 seperti dikutip dari Suara.com.
Munarman pun menawarkan bantuan kepada AHY berupa bantuan hukum apabila putra dari SBY itu meminta bantuannya.
“Bentuk pembelaan adalah secara hukum, itupun kalau pihak AHY minta,” ujarnya.
Dapatkan update berita terkini setiap hari dari Terkini.id. Mari bergabung di Saluran Whatsapp "Terkinidotid", caranya klik link https://whatsapp.com/channel/terkinidotid, kemudian klik ikuti.
