Gandeng Rabbani, Forum OSIS Sulsel Gelar Sosialisasi Tata Cara Berpakaian Siswa
Komentar

Gandeng Rabbani, Forum OSIS Sulsel Gelar Sosialisasi Tata Cara Berpakaian Siswa

Komentar

Terkini.id, Makassar – Forum OSIS Sulawesi Selatan bersama Rabbani melakukan Sosialisasi Kegiatan Rabbani Goes To School Kreatif with Islami (Rabbani Gokil) di SMAN 21 Makassar, Selasa, 14 Januari 2020.

Kegiatan ini dihadiri 1378 Siswa dan Siswi SMAN 21 Makassar. Pelaksanaan kegiatan dilaksanakan di Aula Masjid Fauziah.

Kegiatan tersebut bertujuan memberikan wawasan dan pengetahun tentang bagaimana cara berpakaian yang baik dan benar sesuai dengan aturan pemerintah dan sesuai dengan yang diajarkan oleh agama.

Kegiatan ini dibuka oleh Pembina OSIS SMAN 21 Makassar, Munawar, S.Pd., M.Pd dan dilanjutkan dengan Sambutan Ketua Forum OSIS Sulawesi Selatan, Muhammad Zulkifli, Ceramah Kebangsaan dengan tema “Peran Generasi Millennial dalam Membangun Peradaban Bangsa” oleh H. Ahmad Wahyu.

Dalam ceramah kebangsaannya Ahmad mengajak para siswa untuk ikut serta berperan dalam membangun peradaban bangsa yang lebih baik. Terutama mendukung program pemerintah, baik Pemerintah Sulawesi Selatan maupun Pemerintah RI.

DPRD Kota Makassar 2023
Baca Juga

“Mari sama-sama bekerjasama, bersinergi, bersatu bahu membahu membangun sekolah, daerah, dan membangun Indonesia menjadi salah satu negara terbaik di dunia,” ujarnya.

Oleh sebab itu, kata Ahmad, pemuda sangat penting perannya dalam kemajuan sebuah negara.

Setelah kegiatan, acara dilanjutkan dengan sosialisasi dan pengenalan dari pihak Rabbani tebtang tata cara berpakaian yang baik dan benar.