Terkini.id, Jakarta – Kerap kontroversial dengan ceramah-ceramahnya, kali ini pendakwah Yahya Waloni menyentil seorang kiai nasional.
Adapun sentilannya itu terkait agama Kristen di mana Yahya Waloni mengatakan bahwa agama Kristen bukanlah agama samawi, tetapi agama filsafat.
“Agama Kristen itu agama filsafat, bukan agama samawi,” tutur Yahya Waloni dalam sebuah video berjudul Sejak Kapan Yesus jadi Tuhan di kanal YouTube Termometer Islam yang dilihat terkini.id pada Sabtu, 3 April 2021.
Hal itu Yahya sampaikan untuk menyentil sekaligus membantah pernyataan salah satu kiai nasional yang menyebutkan bahwa Kristen adalah agama samawi.
“Bayangkan kiai nasional ngomong di dalam (program) Indonesiaku di TV One, apa dia bilang? Tiga agama samawi, tiga agama yang bersumber dari agama Ibrahim. Dia sebut Yahudi, Kristen, Islam,” sambungnya.
- Yahya Waloni dan Doanya yang Tembus ke Langit
- Dasad Latif: Ustaz Yahya Waloni Satu dari Sedikit Orang yang Berdakwah Jalur Nahi Munkar
- Muhammad Kece Resmi Divonis 10 Tahun Penjara, Warganet Bandingkan Dengan Yahya Waloni: Hukum di Negeri Ini Sudah Tidak Ada Artinya Lagi!
- Lagi! Megawati Sindir Pemuda Indonesia, Ustadz Yahya Waloni: Waspada! Nenek-nenek itu Biangkerok Perpecahan di Indonesia
- Berani! Pria Ini Tegas Mengatakan Jika UAS dan Yahya Waloni Bangsat
Yahya Waloni merasa terheran-heran melihat seorang tokoh agama (dalam hal ini, seorang tokoh kiai nasional) bisa mengatakan bahwa Kristen adalah agama samawi.
“Innalillahi. Saya nonton hari itu, ini ustaz kaliber ngomong begini,” ungkap Yahya Waloni.
“Kalau gak tahu, jangan (ngomong),” lanjutnya.
Kendati demikian, Yahya Waloni berusaha memakluminya, sebab ia menilai bahwasanya pemahaman ustaz tersebut soal kitab dan agama-agama samawi kemungkinan memang masih minim.
“Setiap ustaz itu punya kemampuan. Saya tidak tahu soal hadis, saya tanyakan ke Ustaz Somad. Saya ga tau soal kitab, saya tanya ke kiai,” ujarnya.
Yahya Waloni mengatakan bahwa jikalau ia tak tahu sesuatu, maka ia bertanya ke yang lebih tahu (dalam hal ini, Abdul Somad atau kiai lainnya).
Oleh karena itu, ia menyarankan bahwa jikalau semisal ada yang tak tahu terkait kekafiran dan segala macam, maka bisa bertanya ke dirinya saja lantaran ia merasa menguasai bidang tersebut.
“Tapi terkait dengan kekafiran, Isa, Ibrahim, Sulaiman, itu tanyakan ke saya. Itu bidang saya,” pungkas Yahya Waloni.
Dapatkan update berita terkini setiap hari dari Terkini.id. Mari bergabung di Saluran Whatsapp "Terkinidotid", caranya klik link https://whatsapp.com/channel/terkinidotid, kemudian klik ikuti.