Deretan Artis dan Fashionista Akan Meriahkan Hari Terakhir FEMME dan CBFW 2019
Komentar

Deretan Artis dan Fashionista Akan Meriahkan Hari Terakhir FEMME dan CBFW 2019

Komentar

Terkini.id,Makassar – Hari ini Minggu, 7 April 2019 ajang The 14th International Women’s Exhibition (FEMME) and The 5th of Celebes Beauty Fashion Week (CBFW) 2019 akan berakhir. Gelaran fesyen tanah air ini akan ditutup dengan perayaan spesial dan spektakuler tentunya.

Chairwoman Femme, Icha AZ Lili mengatakan di hari terakhir pelaksanaan FEMME dan CBFW 2019 akan dikemas secara berbeda. Pasalnya pihaknya menghadirkan beberapa deretan artis dan fashionista.

“Hari terakhir ini kami dari 3Pro Entertainment selaku penyelenggara menghadirkan Nindy Ayunda, Ririn Ekawati dan Viena Mutia, Drg Devya Linda, SpBM, FISID, Carendelano,” ujarnya.

Berikut ini beberapa profil singkat terkait sosok yang akan hadir dalam gelaran hari terakhir pameran fesyen yang sudah dihelat ke-14 kalinya ini. Mereka adalah :

Nindy Ayunda

Deretan Artis dan Fashionista Akan Meriahkan Hari Terakhir FEMME dan CBFW 2019
Nindy Ayunda / Instagram
Baca Juga

Siapa yang tidak mengenal sosok wanita yang satu ini. Namanya Nindy Ayunda seorang selebriti yang sering membuat heboh warganet dengan penampilannya ala gaya fashion unik dan tak biasa. Maka tidak salah jika ia dikenal juga sebagai salah satu ikon fashion tanah air.

Penasaran akan sosoknya yang lengkap? Silahkan datang saja di hari terakhir gelaran FEMME dan Celebes Beauty Fashion Week 2019 Minggu, 7 April 2019 di Four Points by Sheraton Makassar.

Ririn Ekawati

Deretan Artis dan Fashionista Akan Meriahkan Hari Terakhir FEMME dan CBFW 2019
Ririn Ekawati/ Instagram

Ia dikenal sebagai seorang pesinetron dan presenter handal. Wanita berusia 36 tahun ini juga akan hadir memeriahkan hari terakhir The 14th International Women’s Exhibition (FEMME) and The 5th of Celebes Beauty Fashion Week (CBFW) 2019 di Four Points by Sheraton Makassar.

Viena Mutia

Deretan Artis dan Fashionista Akan Meriahkan Hari Terakhir FEMME dan CBFW 2019
Viena Mutia/ Instagram

Sosok wanita yang satu ini dikenal sebagai seorang perancang busana yang popular di kalangan sosialita tanah air. Walau usianya masih terbilang muda tapi namanya sudah melejit di industri mode tanah air.

Sepak terjang Viena di dunia mode ini ternyata karena keseringan memperhatikan perkembangan fesyen dari sosial media lalu Ia padukan dalam kesehariannya. Nah, bagi Anda yang penasaran terhadap wanita yang satu ini silahkan datang ke FEMME dan Celebes Beauty Fahion Week hari ini. Jangan sampai tidak hadir karena ini merupakan hari terakhir. Di area pameran juga pesta diskon para peserta pameran sudah mulai.

Drg Devya Linda, SpBM, FISID

Deretan Artis dan Fashionista Akan Meriahkan Hari Terakhir FEMME dan CBFW 2019
Drg Devya Linda, SpBM, FISID/ Instagram

Sosok Dokter yang satu ini dikenal sebagai seorang dokter gigi spesialis bedah mulut di ibukota. Ia juga terkenal di dunia estetika gigi, maka tidaklah salah jika sejumlah artis, pejabat, pengusah, politisi  menggunakan jasanya dalam hal pemeliharaan kesehatan gigi.

Dan hari ini juga sosok wanita cantik ini akan menyapa warga Makassar melalui talkshow di area FEMME dan CBFW. Silahkan datang dan saksikan serta simak penjelasan dokter tersebut dalam menjelaskan soal estetika gigi.

Caren Delano

Deretan Artis dan Fashionista Akan Meriahkan Hari Terakhir FEMME dan CBFW 2019
Caren Delano/ Instagram

Sosok pria ini terkenal sebaga stylish selebriti ternama tanah air. Tidak sedikit yang menggunakan jasanya gagal. Ia terkenal sebagai pesulap penampilan para artis agar terlihat super keren di depan kamera, juga di acara-acara resmi sangat dibutuhkan. Akhir akhir ini juga sedang menjadi perhatian publik pasalnya dikabarkan sedang dekat dengan pedangdut tanah air, Zaskia Gotik.